Coret Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Media Sosial FIFA Diserbu Netizen

Logo di kantor FIFA
Sumber :

VIVA Bola - Badan Sepakbola Dunia (FIFA) resmi mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Mereka mengumumkannya pada Rabu malam 29 Maret 2023.

Keberanian Timnas Indonesia Zaman Bung Karno, Lepas Tiket Piala Dunia Gegara Tolak Israel

Dalam surat resmi FIFA, Badan Sepakbola Dunia itu sama sekali tidak menyebutkan soal penolakan partisipasi Timnas Israel dalam keputusan mereka.

FIFA malah menyebut tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada Oktober 2022 silam.  Menurut FIFA, Indonesia masih dalam proses transformasi sepakbola.

Nasib Tragis Timnas Israel: Diboikot Main di Prancis, Degradasi dari UEFA Nations League A

Meski demikian, publik tetap yakin alasan dibalik pencoretan Indoensia sebagai tuan rumah karena gelombang penolakan publik Tanah Air terhadap keikutsertaan Timnas Israel.

Media sosial FIFA pun langsung diserbu netizen. Unggahan FIFA soal surat resmi pencoretan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 langsung dibanjiri netizen. 

Erick Thohir Minta FIFA dan AFC Tak Kabulkan Keinginan Bahrain untuk Pindah Venue di Luar Indonesia

Hingga artikel ini ditulis, unggahan FIFA di akun twitter resmi mereka soal surat pencoretan sudah 1 juta lebih dilihat dengan ribuan komentar membanjiri kolom komentar.

Isi komentar beragam. Ada yang mendukung Israel, tidak sedikit yang mendukung Palestina. Dan banyak juga yang kecewa atas pencoretan ini.

"Bravo FIFA. Tidak ada ruang untuk kebencian dalam sepakbola. Event ini seharusnya menyatukan negara-negara di seluruh dunia, bukan digunakan sebagai alat politik," tulis seorang netizen.

"Perang di Ukraina: buruk dan sanksi Rusia. Pendudukan dan kejahatan perang di Palestina: baik dan dukung Israel," tulis netizen lainnya.

Suporter Timnas Swiss Bentangkan Bentara Palestina

Photo :
  • Twitter: Palestina Online
Trofi Piala Dunia

Kemanusiaan Lebih Penting dari Sepakbola: Timnas Indonesia, Sudan, Mesir Tolak Israel dan Korbankan Piala Dunia

Sentimen anti Israel ternyata sudah terjadi sejak lama. Hal tersebut juga terjadi di dunia sepakbola.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024