Dukungan untuk Persija Agar Bisa Jamu Persib di SUGBK

Persib vs Persija di Liga 1
Sumber :
  • ligaindonesiabaru.com

VIVA – PT Liga Indonesia Baru (LIB) mendukung penuh keinginan Persija Jakarta menjamu Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Ini adalah laga tunda Liga 1 2022/2023 yang akan digelar pada Jumat 31 Maret 2023.

Persija Kena Gasak Persebaya, Carlos Pena Beber Kesalahan Timnya

PT LIB telah mendapat informasi Persija akan menjamu Persib di SUGBK melalui surat tembusan terkait izin pemakaian stadion. Dan ini akan didukung penuh oleh PT LIB.

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus mengatakan, pihaknya juga akan membantu dengan membuka komunikasi dengan pengelola SUGBK terkait rencana ini. Alasannya mereka ingin semua tim Liga 1 bisa menggelar laga di kandang sendiri.

Kerja Keras Persebaya Membuahkan Hasil dengan Membungkam Persija

.

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus.

Photo :
  • VIVA/Zulfikar Husein
Main di SUGBK Memberi Pengalaman Luar Biasa bagi Thom Haye

“Dalam waktu dekat, kami juga akan membantu untuk berkomunikasi dengan pihak pengelola SUGBK. Prinsipnya, pada musim ini, kami akan mendukung penuh keinginan semua klub untuk menggelar pertandingan kandangnya," kata Ferry, dikutip dari siaran pers PT LIB.

Ferry juga menginformasikan jika Persija sudah mendapat lampu hijau menggelar pertandingan melawan Persib di teritori Polda Metro Jaya. Hanya tinggal izin penggunaan stadion.

“Rekomendasi dari kepolisian sudah didapatkan panpel Persija seperti di Stadion GBK dan Stadion Patriot, Bekasi dengan penonton. Dalam hal ini yang masih belum didapatkan panpel Persija adalah izin penggunaan stadion di dua tempat tersebut," tutur Ferry.

Persib vs Persija di Liga 1

Photo :
  • ligaindonesiabaru.com

"Berapa kapasitas penonton yang diizinkan, pihak panpel Persija yang akan mengkomunikasikannya. Lalu jika izin stadion tidak didapatkan pihak Persija, maka hanya dapat bermain di stadion PTIK tanpa penonton," imbuhnya.

Pelaksanaan laga tunda Liga 1 antara Persija vs Persib ini sempat lama tanpa kejelasan. Bahkan pelatih Persib, Luis Milla sempat mengeluh karena kesulitan mengatur rencana tim.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya