Terpilih Jadi Ketum PSSI, Erick Thohir Bakal Ubah Statuta

Erick Thohir Terpilih Menjadi Ketua Umum PSSI
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Erick Thohir terpiih menjadi Ketua Umum PSSI periode 2023-2027. Program terdekatnya adalah melakukan perubahan pada statuta PSSI.

Erick Thohir Nyatakan Mundur dari Jabatan Ketum PSSI Jika Pemain Timnas Indonesia Bilang Ini

Salah satu aturan yang akan diubah yakni keterlibatan perempuan dalam anggota komite eksekutif (Exco), di kalangan internasional keterlibatan perempuan bisa mencapai 30 persen, menurutnya itu yang harus diperbaiki.

“Insyaallah itu akan jadi salah satu dorongan perubahan statuta yg kita harapkan, contoh saja kalau tadi liat salah satu pemilihan Exco minimal 1 perempuan, peraturan internasional dunia olahraga itu 30 persen perempuan. Artinya apa?,” kata Erick.

Erick Thohir Sampai Dihubungi Thom Haye Usai Sebut Bakal Mundur sebagai Ketum PSSI: Saya Di Sini Untuk..

“Ada yang harus diperbaiki, itu contoh salah satu yang akan saya usulkan bahwa keterwakilan perempuan di dunia sepakbola, paling tidak 20-25 persen,” sambungnya.

Selain itu, Erick juga mengatakan bahwa perlunya peran anak muda dalam memimpin organisasi sepak bola di Indonesia tersebut.

Media Asing Remehkan Mimpi Erick Thohir Bawa Timnas Indonesia ke Ranking 50 FIFA: Mustahil

Itulah menurutnya salah satu transformasi yang digadang ET agar mampu memperbaiki citra cabang olahraga sepak bola di Tanah Air.

“Saya juga akan mendorong banyak kepemimpinan muda karena ini eranya anak muda. Mayoritas muda. Tentu yang senior mendorong,” ucapnya.

“Mendukung jadi mentor, jangan ditinggalkan, tapi ujung tombaknya kalau bisa yg muda muda ke depannya. Kita coba bikin transformasi sepak bola Indonesia yang benar benar punya pondasi bukan hanya mimpi,” imbuhnya.

Bek Fenerbahce, Jayden Oosterwolde

Dihubungi PSSI, Jayden Oosterwolde Tolak Tawaran Bela Timnas Indonesia

Jayden Oosterwolde, pemain klub sepak bola Turki, Fenerbahce mengaku telah dihubungi oleh PSSI untuk membela Timnas Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024