Hanno Behrens Bosan Latihan Terus Tanpa Ada Pertandingan
- Instagram: Persija
VIVA Bola – Gelandang asing Persija Jakarta, Hanno Behrens, mengatakan, disetop sementara Liga 1 2022/23 merupakan situasi yang sulit bagi para pemain. Dia pun sangat berharap kompetisi bisa segera bergulir.
Di tengah berhentinya Liga 1, Behrens tetap menjalani latihan bersama skuad Macan Kemayoran. Usai libur selama sepekan, pemain asal Jerman itu kembali berlatih untuk mengikuti program dari pelatih Thomas Doll sejak Selasa 18 Oktober 2022.
Kendati terus menjaga kondisi fisik, Behrens tidak menampik bahwa dengan berlatih terus tanpa ada kepastian bertanding sangat sulit bagi dia dan rekan-rekannya.
Makanya, eks pemain Hansa Rostock itu pun berharap Liga 1 bisa kembali bergulir. Dia juga menegaskan bahwa sudah siap tempur kapan pun jika kompetisi dilanjutkan.
"Sekarang, kami tidak tahu kapan bermain lagi. Situasi tidak mudah untuk kami," kata Behrens saat ditemui wartawan di Nirwana Park, Sawangan, Depok, Kamis 21 Oktober 2022.
"Tapi, kami harus tetap latihan agar siap bertanding kapan pun," ujarnya.
Liga 1 2022/23 saat ini sedang dihentikan sementara imbas tragedi Kanjuruhan yang menelan korban jiwa mencapai ratusan orang pada 1 Oktober lalu.
Akibatnya, sepakbola Indonesia sedang dievaluasi secara menyeluruh agar peristiwa memilukan seperti itu tidak terulang kembali. Bahkan, FIFA dan AFC bersama pemerintah Indonesia harus turun tangan untuk menuntaskan masalah ini.
Belum diketahui kapan kompetisi sepakbola di Indonesia bisa kembali berlanjut, meskipun ada kabar bahwa Liga 1 akan dimulai lagi pada akhir November 2022.
Behrens pun berharap rumor itu benar. Sebagai antisipasi, dia bersama rekan setimnya di Persija terus berlatih agar siap sewaktu-waktu kompetisi kembali berjalan.
"Saat ini, kami harus terus latihan dan harus siap. Semoga Liga 1 bergulir lagi, mungkin bulan depan," ucap Behrens.