Tampil Memukau, Jatim III Tembus Final Liga Santri Piala Kasad 2022

Wakil Jatim III, Darul Huda FC Ponorogo, lolos ke final Liga Santri Piala Kasad
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Bola – Darul Huda FC Ponorogo yang menjadi wakil dari Jatim III menorehkan pencapaian memukau di Liga Santri Piala Kasad 2022. Mereka berhasil menembus final dan berpotensi mengulangi kesuksesan lima tahun lalu.

Kepastian melangkah ke partai puncak didapat setelah Darul Huda FC Ponorogo menumbangkan Jateng II dengan hasil akhir 2-0 di Stadion Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis 20 Oktober 2022.

Saat pertandingan dimulai tim dari Jatim III menjalankan strateginya dengan baik, Razan Mahira selaku kapten juga mengarahkan beberapa teknik saat bertanding kepada timnya.

“Kami bersyukur atas apa yang telah kami raih, dan kami akan lebih bekerja keras lagi di partai final nanti dan membuat bangga Jawa Timur,” ucap Razan Mahira dalam keterangan resminya.

Pelatih Darul Huda FC Ponorogo. Agus Susanto, menyatakan prestasi ini diraih berkat proses latihan yang keras. Latihan dilakukan di pondok pesantren setiap harinya pada pagi dan sore dengan istirahat hanya sehari setiap hari Minggu.

Persiapan khusus yang dilakukan mulai dari pembentukan fisik, teknik dan taktik strategis semua disiapkan oleh tim dan ofisial. 

“Ini bukan laga perdana untuk Jatim III. Kami sudah melakukan pertandingan di tingkat Kodim, Korem, Kodam dan Piala Kasad ini, Alhamdulillah bisa masuk final. Kami siap dan optimis kita bisa juara!” ujar Agus.

Pada kesempatan yang sama, Brigadir Jenderal TNI Terry Tresna Purnama, S.I.Kom., M.M. Danrem 084, yang bertindak sebagai Kontingen Jatim mewakili pangdam Jatim sebagai Kontingen Kodam 5 Brawijaya, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung tim Jatim III dan panitia penyelenggara yang sukses dalam pelaksanaan semifinal kali ini.

Lagi Krusial Pengawasan Pilkada, Ketua Bawaslu OKU Selatan Malah Asyik Nonton Timnas di GBK

“Syukur Alhamdulillah Jawa Timur berhasil mengalahkan Jateng II dengan Skor 2-0 sehingga tentunya kita di Jatim III ini perlu mempersiapkan diri di final yang akan dilaksanakan nanti di hari Sabtu, 22 Oktober 2022 melawan Jawa Barat," kata Brigjen TNI Terry Kresna.

"Kami akan melakukan yang terbaik untuk menjadi nomor 1 meraih Piala Kasad Santri 2022," tambahnya.

20 Tim Bersaing di Grand Finale Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025

Terdapat fakta menarik dari kemenangan ini. Saat pelaksanaan Piala Kasad Santri 2017, Jatim III berhasil menjuarai Liga Santri Nasional.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir

Optimis, Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia Tembus Ranking 50 FIFA

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menargetkan Timnas Indonesia tembus ranking 50 FIFA. Pria yang juga menjabat Menteri BUMN itu optimis, target tersebut bisa tercapai di 2045

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024