Jelang Lawan Indonesia, Timnas Curacao Puji Stadion Pakansari
- PSSI
VIVA Bola – Timnas Curacao kembali menghadapi Timnas Indonesia dalam FIFA Matchday hari ini, Selasa 27 September 2022. Kali ini, duel digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.
Penunjukan Stadion Pakansari ini menuai kontroversi. Awalnya, skuad Garuda direncanakan bermain di Jakarta Internasional Stadium (JIS).
Namun setelah PSSI melakukan uji kelayakan, JIS dianggap belum layak untuk menggelar FIFA matchday. Sedangkan untuk laga pertama (24/9) dipastikan tetap dilangsungkan di GBLA.
Berdasarkan hasil inspeksi tim Infrastructure Safety and Security PSSI, Stadion JIS belum memenuhi kelayakan 100% infrastruktur (area drop off tim, sirkulasi aktivitas terkait pertandingan di outer perimeter menumpuk di barat utara).
Yang menarik, jelang melawan Indonesia, Curacao memuji Pakansari. Hal ini diunggah di Instagram resmi PSSI.
"Sangat senang berada di sini, terima kasih atas keramahannya. Kami menerima sambutan yang sangat hangat dari masyarakat Indonesia dan kami suka dengan stadionnya," ujar Wouter Wilhelm Jansen, Team Manager Curacao.
"Kami suka dengan lapangannya, kami suka dengan Bogor, dan senang bisa berada di sini," tegasnya.
Pada pertemuan pertama yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu malam WIB 27 September 2022, Curacao menelan kekalahan. Indonesia memaksa mereka bertekuk lutut dengan skor 3-2.