Disambut Hangat Aremania di Malang, Viking: Kami Balas di Bandung

Aksi Viking di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Sumber :
  • VIVA / Lucky Aditya Ramadhan

VIVA – Kelompok suporter Persib Bandung, Viking mengakui mendapat perlakuan baik dari publik Malang. Selama di Malang, Viking diperlakukan istimewa. Mereka dijaga oleh polisi dan Aremania. Lalu setiba di Kanjuruhan, mereka mendapat jamuan dari Aremania.

Bungkam Borneo FC, Bojan Hodak : Tiga Poin Penting

"Alhamdulilah semua sangat memfasilitasi kedatangan kami, mulai Kapolres Malang, Kapolresta Malang Kota, panpel dan tentunya teman-teman Aremania dan hasilnya kita bisa menonton langsung di Kanjuruhan," kata perwakilan Viking dari Frontline Boys, Tobias Ginanjar.

Bahkan Tobias mewakili Viking berjanji akan memberikan sambutan tak kalah baiknya pada Aremania yang akan bertandang ke Bandung pada putaran kedua nanti. Mereka berharap suasana kondusif ini terus berlanjut seterusnya.

Kalah Dari Persib, Pelatih Borneo FC Kecewa dan Singgung Wasit

"Ya semoga ini terus baik dan ke depannya terus baik dan dilancarkan. Tentunya setelah kita disambut cukup baik di sini kita akan membalas kebaikan demi kebaikan ini di Bandung nanti," kata Tobias.

Seperti diberitakan sebelumnya, duel seru antara Arema FC kontra Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Minggu kemarin 11 September 2022 telah usai. Maung Bandung keluar sebagai pemenang atas Singo Edan dengan skor 2-1.

Persib vs Borneo FC, Pieter Huistra: Pertarungan Dua Tim Top

Di luar pertandingan, momen spesial lainnya adalah kehadiran Viking dan Bobotoh yang bisa satu tribun kembali dengan Aremania. Suporter tuan rumah pun mampu menghadirkan suasana yang kondusif aman dan nyaman pada suporter Persib.

Aksi Viking di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Photo :
  • VIVA / Lucky Aditya Ramadhan

Perlu diketahui bahwa dua kelompok suporter ini dalam beberapa tahun terakhir memiliki rivalitas tinggi dalam sepak bola Indonesia. Sangat sulit laga tandang dihadiri oleh suporter tamu, baik itu di Malang maupun di Bandung.

Dengan semangat membuka lembaran baru. Akhirnya perwakilan dari Viking dan Aremania sepakat untuk kembali satu tribun. Sebuah langkah awal yang baik bagi dunia persuporteran di Indonesia. Bagaimana menunjukkan rivalitas kedua tim sepakbola cukup di atas lapangan hijau.

Bahkan pelatih Persib, Luis Milla tidak mau ketinggalan memberikan pujian atas kedewasaan Aremania dan Viking. Dia bahkan menganggap momen pertandingan pada Minggu sore itu sebagai kejutan besar bagi dirinya.

"Saya ingin mengatakan, ini big surprise dua suporter besar Viking dan Bobotoh dan Aremania bisa berada dalam satu stadion. Saya melihat bagaimana Aremania menyambut baik," kata mantan pelatih Timnas Indonesia itu.

Pelatih asal Spanyol itu mengaku cukup senang melihat atmosfer di Stadion Kanjuruhan. Aremania dan Viking mampu memberikan dukungan dengan nyanyian masing-masing untuk tim. Meski dia menyadari rivalitas antar kedua tim ini cukup sengit.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya