PSS Sleman Lanjutkan Rekor Tak Terkalahkan di Laga Tandang
- VIVA/Cahyo Edi
VIVA Bola – PSS Sleman berhasil membawa pulang satu poin saat melakoni laga tandang ke kandang Dewa United dalam lanjutan Liga 1, Minggu 4 September 2022. PSS Sleman menahan imbang Dewa United dengan skor 0-0 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.
Hasil imbang ini memperpanjang capaian positif PSS Sleman dalam melakoni laga tandang. Bermain empat kali di laga tandang, PSS Sleman belum pernah mengalami kekalahan.
PSS Sleman dalam empat laga tandang ini menorehkan satu kali kemenangan dan tiga kali hasil imbang. Hasil ini kontras dengan capaian PSS Sleman di laga kandang. Di kandang, PSS Sleman justru mengalami tiga kali kekalahan dan baru sekali meraih kemenangan.
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro mengatakan hasil imbang saat melawan Dewa United merupakan hasil yang patut disyukuri. Seto menuturkan di tengah situasi lapangan yang tidak ideal, para pemain bisa menahan imbang Dewa United.
"Kami mensyukuri satu poin ini. Ini penting walaupun hanya satu poin ini buat kami sangat penting," kata Seto.
Seto menerangkan poin yang didapat ini dipersembahkan untuk para suporter PSS Sleman. "Kita persembahkan (poin) untuk teman-teman suporter. Terutama untuk teman-teman suporter yang meninggal, semoga diterima arwahnya, segala kesalahan dan dosanya dihapus Tuhan," sambung Seto.
Terkait permainan PSS Sleman, Seto menyebut anak-anak Super Elang Jawa memunyai sejumlah peluang untuk mencetak gol. Sayangnya peluang-peluang itu belum berhasil dimanfaatkan dengan baik.
Seto menambahkan kondisi tersebut akan membuatnya melakukan evaluasi pada permainan tim. Ke depan, Seto berharap dengan evaluasi, permainan PSS Sleman terus membaik.
"Ini jadi evaluasi ke depan. Bagaimana kita akan bermain," tutup Seto.