Kabar Buruk Hantam Persija Usai Bantai Rans Nusantara FC

Bek Persija Jakarta, Ondrej Kudela
Sumber :
  • Media Persija

VIVA – Persija Jakarta berhasil meraih kemenangan telak atas Rans Nusantara FC pada laga lanjutan Liga 1 2022/2023. 

Greg Nwokolo: Pemain Timnas Indonesia Susah Berkembang Gara-gara Suporter

Bertanding di Stadion Pakansari, Cibinong, Kab. Bogor, Sabtu 20 Agustus 2022, Persija menang dengan skor 3-0.

Namun, kemenangan itu harus dibayar mahal oleh Macan Kemayoran. Ondrej Kudela dan Hansamu Yama mengalami cedera.

Hasil Liga 1: Persija Petik 3 Angka, Dewa United Takluk dari PSBS Biak

Keduanya pun menambah daftar pemain yang menepi. Sebelumnya, Persija sudah kehilangan Ryuji Utomo, Otavio Dutra, Rezaldi Hehanussa, Maman Abdurrahman, hingga Osvaldo Haay.

Hansamu tak bisa melanjutkan pertandingan setelah sempat menahan sakit dan akhirnya tak bisa melanjutkan laga pada menit ke-71. Sedangkan Kudela wajahnya berdarah-darah setelah disikut oleh Arthur Bonai.

Dibidik Persija, PSIS Semarang Tegaskan Alfeandra Dewangga Terikat Kontrak Hingga 2027

"Bukan suasana yang baik, karena dia juga baru berlatih dua sampai tiga kali dengan tim, sebelumnya sempat dua pekan absen," kata pelatih Persija, Thomas Doll.

"Ondrej Kudela ke rumah sakit karena ada yang perlu dijahit, mereka perlu waktu untuk pemulihan. Pemain memainkan pertandingan yang berat hari ini. Saya harap semuanya akan baik di pertandingan selanjutnya," ucap Thomas Doll.

Di sisi lain, kemenangan atas Rans membuat posisi Persija naik ke urutan tujuh dengan koleksi delapan. Sedangkan Rans di posisi ke-17 dengan poin dua.
 

Persija saat menghadapi PSBS Biak

Persija dan 3 Klub Lainnya Dijatuhi Sanksi Komdis PSSI

Komite Disiplin (Komdis) PSSI menjatuhkan denda Rp20 juta kepada Persija Jakarta akibat pelanggaran yang dilakukan pendukungnya.

img_title
VIVA.co.id
4 Januari 2025