Persik Kediri Resmi Depak Javier Roca

Pelatih Persik Javier Roca dan Kurniawan Kartika Ajie.
Sumber :
  • VIVA/Lucky Aditya

VIVA Bola – Persik Kediri menjadi klub kedua yang mendepak pelatih saat Liga 1 2022/23 baru berjalan tiga pekan. Mereka resmi memutuskan hubungan dengan pelatih Javier Roca.

Manajemen Persik secara resmi mengumumkan mengakhiri kerja sama dengan Javier Roca, pada Sabtu 13 Agustus 2022. Pelatih asal Chile itu sebelumnya memimpin Macan Putih dalam tiga pertandingan awal Liga 1 musim ini.

Pelatih Persik Kediri, Javier Roca

Photo :
  • Viva/Lucky Aditya

Direktur teknik Persik, Danilo Fernando, menyebut keputusan ini diambil manajemen usai melakukan evaluasi menyeluruh. 

"Manajemen Persik Kediri mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan dedikasinya yang sudah terjalin baik selama ini. Semoga sukses kariernya di tempat lain," kata Danilo dalam keterangan resminya.

Persik sendiri meraih hasil yang kurang maksimal selama pramusim dan 4 laga awal Liga 1 2022/23. Di turnamen pramusim Piala Presiden 2022, Persik gagal lolos dari fase grup dan hanya mencetak 1 gol.

Hasil yang minor juga mereka alami saat menjalani dua laga uji coba. Pertama, Persik dipaksa bermain imbang 1-1 melawan tim Liga 2, Nusantara United. Selanjutnya, mereka kembali seri 1-1 ketika menghadapi Persis Solo di Madiun.

Teranyar, dalam empat pertandingan di Liga 1 2022/23, Persik hanya mampu meraih 1 poin dan kebobolan 6 gol serta hanya mencetak 2 gol.

Cerita Gol Perdana Bomber PSS Sleman Danilo Alves di Liga 1

Danilo menambahkan bahwa tim pelatih Persik saat ini fokus untuk mempersiapkan laga selanjutnya di Liga 1.

Pemain Persik Kediri, Arthur Irawan

Photo :
  • Instagram/@arthurirawan
Pelatih Bocorkan Kunci PSS Sleman Tundukkan Persis Solo

"Untuk saat ini tim akan ditangani oleh caretaker sementara dan untuk penggantinya akan kita siapkan sembari berjalan. Tentu keputusan ini dimabil setelah melakukan evaluasi bersama, dengan harapan agar ke depan performa dan prestasi tim dapat lebih baik," jelas Danilo.

Sebelumnya, Robert Rene Alberts menjadi korban pertama keganasan dari Liga 1 2022/23. Sosok asal Belanda itu memutuskan mengundurkan diri usai gagal membawa Persib meraih kemenangan dalam tiga pertandingan awal Liga 1 musim ini.
 

Imbangi Persib, Semen Padang FC Termotivasi untuk Keluar dari Zona Merah
Persib Bandung pinjamkan Robi Darwis ke Dewa United

Pemain Persib ini Siap Maksimalkan Kesempatan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Pemain Persib ini Siap Maksimalkan Kesempatan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024