Tutup Piala Gubernur DKI, Anies: Semoga Sepakbola Wanita Berkembang

Anies Baswedan serahkan Piala Gubernur DKI Jakarta 2022 ke Arema FC Women.
Sumber :
  • Dok. ASBWI

VIVA – Arema FC Women berhasil meraih gelar juara Piala Gubernur DKI Jakarta 2022 usai mengalahkan Putri Surakarta dengan skor 3-0. Partai final ini digelar di Lapangan Pancoran Soccer Field (PSF), Jakarta, Sabtu 18 Juni 2022, dan ditutup langsung oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Anies Baswedan pun merasa senang turnamen sepak bola wanita yang digelar atas kolaborasi PSF dan ASBWI ini berjalan dengan lancar dan sukses.

Anies Basweda bersama juara Piala Gubernur DKI Jakarta 2022, Arema FC Women.

Photo :
  • Dok. ASBWI

“Kami berharap potensi pemain sepakbola wanita akan bisa berkembang dan harapannya dengan ada turnamen ini, orang tua, guru, dan anak-anak sadar wadah untuk mengembangkannya ada. Piala Gubernur ini sebagai pemula, harapannya nanti makin banyak yang ikut,” kata Anies Baswedan.

“Mudah-mudahan dari turnamen ini atlet-atlet yang muncul bisa berprestasi membawa nama Indonesia di internasional, kalau kita lihat potensi itu ada dan luar biasa,” sambung dia.

Hal senada juga dituturkan Hatir Sata Tarigan selaku Anggota Komite Eksekutif dan Ketua Komite Kompetisi ASBWI.

“Piala Gubernur telah usai. Selamat kepada Arema. Selamat kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan ini. Terima kasih kepada PSF sebagai inisiator, kepada semua pihak yang bekerja sama menghadirkan turnamen yang menjadi salah satu kegiatan pengembangan sepakbola wanita. Kami menyadari, bahwa tidak cukup hanya satu turnamen. Oleh karenanya, ASBWI tidak akan berhenti untuk memajukan sepak bola wanita,” ucap Hatir Sata Tarigan.

Sementara itu, keunggulan Arema FC Women dibuka oleh Dewi Tia Safitri lewat golnya pada menit ke-16. Kemudian, Sheva Imut menambah keunggulan Ongis Kodew pada masa injury time babak pertama. Skor, 2-0 menutup babak pertama untuk keunggulan Arema FC Women.

Pada babak kedua, anak asuhan Nabilah Fitriyah terus melakukan serangan ke pertahanan Putri Surakarta. Sheva Imut dkk terus mencari celah untuk menambah keunggulan. Di sisi lain, para pemain Putri Surakarta tampak kesulitan untuk mengembangkan permainan mereka. 

Serangan balik yang coba mereka lancarkan juga mampu diredam dengan baik barisan pertahanan Arema FC Women. Pada menit ke-65, giliran Herlinda Ayu yang mencetak gol untuk Arema. Skor 3-0 bertahan hingga babak kedua berakhir.

Anies Pastikan "Anak Abah" Dukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta

Selepas pertandingan, pelatih Arema FC Women, Nabilah Fitriyah, tak bisa menutupi rasa bangga terhadap skuad asuhannya.

“Alhamdulillah kami bisa dapetin target yang kami mau. Kemarin kami kalah di awal (lawan Akademi Persib Putri di laga perdana fase Grup A), anak-anak mau bangkit dan tidak ingin selesai sampai di situ dan kami come back di final jadi juara. Semoga turnamen sepak bola wanita ada terus, biar sepakbola wanita Indonesia juga ramai,” ujar Nabilah Fitriyah.

Jadi Gubernur Jakarta, Pramono Anung Tegas Akan Jual Saham Anker Bir

Pada lain pihak, pelatih Putri Surakarta, Ari Guntur, tetap mengapresiasi performa timnya yang di luar dugaan berhasil meraih tempat kedua di turnamen ini.

Jubir Bilang Anies Fix Dukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta 2024

“Anak-anak sudah berusaha semaksimal mungkin, fisik dan pengalaman kami kalah. Arema FC Women memang layak untuk menjadi juara. Dari awal kami cukup tertekan, tetapi turnamen ini menjadi pengalaman untuk anak-anak,” kata Ari Guntur.

Pada perebutan tempat ketiga, Putri BMIFA berhasil meraih kemenangan atas Akademi Persib Putri dengan skor, 7-2.

Apel Siaga Anies Baswedan bersama Pramono Anung-Rano Karno

Anies 'Dinaturalisasi' PDIP untuk Dongkrak Elektabilitas Pram-Doel, Kemana Megawati?

Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turun gunung menenangkan calon gubernur dan wakil gubernur DKI nomor urut 3, Pramono Anung dan Rano Karno 'Si Doel'

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024