Persipura Vs Persib, Enggan Kehilangan Poin

Penyerang asing Persipura, Yevhen Bokhashvili
Sumber :
  • ligaindonesiabaru.com

VIVA – Persipura vs Persib akan tersaji dalam lanjutan Liga 1 2021/2022. Mereka akan saling berhadapan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat 18 Februari 2022.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Persipura Jayapura saat ini ada di zona degradasi. Skuad asuhan Angel Alfredo Vera menempati urutan ke-16 klasemen dengan koleksi 22 poin.

Bukan tugas mudah bagi Persipura untuk mendapatkan poin. Karena Persib Bandung juga sedang berupaya memangkas ketertinggalan dari Arema FC yang ada di urutan puncak klasemen.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Memainkan 24 pertandingan, Persib sudah memiliki 47 poin. Mereka tertinggal lima angka dari Arema FC yang sudah memainkan 25 pertandingan.

"Kita harus fokus di setiap pertandingan. Kita tahu beberapa pertandingan ke depan kita harus dapat poin," kata Alfredo Vera dalam konferensi pers jelang pertandingan, Kamis 17 Februari 2022.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

"Kita punya target di tiga pertandingan ke depan, minimal dapat lima poin," imbuh juru taktik asal Argentina tersebut.

Skuad Persipura Jayapura di Liga 1

Photo :
  • ligaindonesiabaru.com

Skuad Persib saat ini diakui Alfredo Vera memiliki kualitas bagus. Mereka memiliki sederet pemain baru yang menambah kekuatan tim.

Tapi Alfredo Vera tak lantas kehilangan kepercayaan diri. Anak asuhnya memang kalah 0-3 dari Barito Putera di pekan sebelumnya, namun secara permainan dia melihat sangat baik.

"Mereka punya pemain baru yang bagus. Walau kita kemarin kalah dari Barito, tapi kita masih berpikir tim ini kuat. Mungkin kemarin kita tidak pikir bisa kalah, tapi itulah sepakbola. Dan itu jadi pelajaran untuk kita," ujarnya.

5 Pertandingan Terakhir Persipura

14 Februari 2022 - Barito Putera 3-0 Persipura
10 Februari 2022 - Persipura 0-0 Persik Kediri
6 Februari 2022 - Persebaya 0-2 Persipura
28 Januari 2022 - Arema FC 1-0 Persipura
16 Januari 2022 - Persipura 0-0 Persiraja Banda Aceh

5 Pertandingan Terakhir Persib

15 Februari 2022 - Persib 0-0 PSIS Semarang
11 Februari 2022 - PSS Sleman 1-2 Persib
6 Februari 202 - Persib 0-1 Bhayangkara FC
29 Januari 2022 - Persib 1-0 Tira Persikabo
18 Januari 2022 - Borneo FC 0-1 Persib

Perayaan ulang tahun Persib Bandung yang ke-89

Merayakan Ulang Tahun ke-89 Persib Bandung

Persib Bandung memiliki cara tersendiri dalam merayakan hari ulang tahun ke-89. Acara dilangsungkan di Lapangan Soccer Republik

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022