Borneo FC vs Bhayangkara FC, The Guardian Bertekad Raih Kemenangan

Pertandingan Bhayangkara FC vs Borneo FC.
Sumber :
  • Instagram/@bhayangkarafc

VIVA – Laga Borneo FC vs Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-25 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali, Rabu 16 Februari 2022, pukul 18:15 malam ini.

Lawan Bhayangkara FC, PSIM Yogyakarta Akan Lakukan Rotasi Pemain

Pada pertandingan sebelumnya, Borneo FC berhasil meraih tiga poin, setelah menumbangkan PSM Makassar dengan skor tipis yakni 1-0, gol tunggal dari Borneo dicetak pada menit ke-44, berawal dari tendangan bebas dari pojok kanan yang dilakukan oleh Kei Hirose, kemudian bola langsung disambut dengan sundulan keras dari Wildansyah.

Borneo FC vs PSM Makassar

Photo :
  • Twitter/@BorneoSMR
Viral, Witan Sulaeman Kuliah Pakai Sepatu Seharga Motor

Hingga pertandingan berakhir tidak ada gol yang terjadi lagi, kemenangan 1-0 untuk Borneo FC, dengan kemenangan ini Borneo berhasil naik ke posisi keenam klasemen dengan poin 37 dari 24 pertandingan.

Sementara di pertandingan sebelumnya Bhayangkara harus menelan kekalahan 3-0 dari Bali United, namun kans menjadi juara masih cukup terbuka lebar, meskipun menyisakan 10 pertandingan lagi

Liga 1 Berakhir, Ini Daftar Tim yang Degradasi-Promosi dan Lolos ke Championship Series

Bhayangkara FC harus kecolongan gol cepat dari Bali United tepatnya pada menit kedelapan, setelah salah satu pemain dari Bhayangkara, Platje melakukan pelanggaran di kotak terlarang, Bali Mendapatkan penalti, Ilija Spasojevic sukses menjadi eksekutor, skor 1-0

Lima menit berselang, Bhayangkara harus kebobolan yang kedua kalinya, setelah bek dari Bhayangkara melakukan blunder yang berujung gol dari Stefano Lilipaly.

Alih-alih ingin memperkecil kedudukan, Bhayangkara harus kemasukan gol yang ketiga kalinya, tepatnya pada menit ke-81, melalui aksi dari Irfan Jaya, dengan hasil kekalahan ini, Bhayangkara masih berada di posisi kedua tertinggal tiga poin dari sang pemuncak klasemen Arema FC.

Pertandingan Bhayangkara FC vs Bali United.

Photo :
  • Instagram/@baliunitedfc

Pertandingan Borneo FC vs Bhayangkara FC, kemungkinan besar akan berjalan sangat alot, pasalnya Bhayangkara ingin mengejar poin dari Arema FC untuk merebut posisi puncak klasemen, sementara Borneo FC kemenangan atas PSM Makassar akan menjadi modal penting.

Seperti dikutip dari web resmi Borneo FC, pelatih Fakhri Husaini mengatakan "Semua pertandingan bagi kami sama pentingnya. Tapi melawan Bhayangkara FC tentu saja kami harus kerja lebih keras. Dengan posisi saat ini, kami tak mau lengah dan berusaha keras memenangkan pertandingan,"

Fakhri mengaku sangat respek dengan kekuatan The Guardian, Sebab lawan punya materi dan kualitas serta kedalaman skuad yang sangat kuat. sang pelatih menambahkan , ia juga berusaha menahan amarah sang lawan karena baru saja takluk 0-3 atas Bali United.

"Mereka pasti berambisi membalas kekalahan tersebut saat bertemu kami. Tapi kami pun siap mengalahkan mereka. Kami respek, tapi tak mengurangi niat kami untuk menang," ucap Fakhri.

Prediksi Susunan Pemain

Borneo FC: Gianluca Pandeynuwu, Rifad Marasabessy, Wildansyah, Javlon Guseynov, Leo Guntara, Kei Hirose, Komang Teguh, Jonathan Bustos, Terens Puhiri, Fajar Fathur Rohman, Francisco Torres.

Bhayangkara FC: Awan Setho, Putu Gede Juni Antara, Indra Kahfi, Anderson Salles, Ruben Sanadi, Muhammad Hargianto, Evan Dimas, Melvin Platje, Adam Alis, Sani Rizki, Ezechiel Ndouassel.

Radja Nainggolan saat masih membela AS Roma

Eks Gelandang Top Dunia Berdarah Indonesia Sindir Jose Mourinho, Sebut De Rossi Lebih Cocok di Roma

Pemain keturunan Indonesia, Radja Nainggolan menyayangkan AS Roma memecat legenda, Daniele De Rossi sebagai pelatih. Dia menyebut De Rossi lebih baik dari Jose Mourinho

img_title
VIVA.co.id
20 Oktober 2024