Kekecewaan 2 Pemain Persija Batal Main di Piala AFF U-23

Bomber Persija Jakarta, Taufik Hidayat.
Sumber :
  • ligaindonesiabaru.com

VIVA – Dua pemain Persija mengaku kecewa Timnas Indonesia batal tampil di Piala AFF U-23 yang sedianya digelar pada 14-26 Februari 2022.

Rochy Putiray Semprot Pengkritik Timnas Indonesia: Otak Mereka Miring!

Penyebab utama batalnya skuad Garuda Muda tampil di Piala AFF lantaran adanya tujuh pemain yang terpapar COVID-19. Adapun lima di antaranya merupakan pemain Persija.

Mereka adalah Cahya Supriyadi (kiper), Muhammad Ferrari (bek), Braif Fatari (gelandang), Irfan Jauhari (striker), dan Taufik Hidayat (striker).

Reaksi Warganet Soal Peluang Asnawi Gantikan Posisi Mees Hilgers yang Cedera

Menanggapi keputusan pembatalan itu,  Taufik Hidayat mengaku sempat kecewa. Namun, ia dapat memahami yang terpnting saat ini adalah kesehatan.

"Perasaan saya kecewa tapi apapun itu kami harus mengikuti karena kesehatan pemain lebih utama. Kondisi saya alhamdulillah baik, tanpa ada gejala berat. Hanya ada flu sedikit," kata Taufik dalam lama Persija.

Kevin Diks Nyaris Bikin Gol Kemenangan FC Copenhagen, Tapi ....

"Harapan saya semoga ke depannya bisa bergabung lagi dan mendapatkan panggilan di ajang berikutnga. Tentu saya harus lebih kerja keras lagi," sambung Taufik.

Hal senada juga disampaikan oleh Cahya. Meskipun sempat kecewa, namun keputusan yang diambil adalah jalan terbaik.

 "Perasaan sata agak kecewa namun ini adalah jalan terbaik. Sebab, situasi saat ini tidak memungkinkan untuk ikut serta di Piala AFF U-23 karena badai COVID-19 varian Omivron sedang naik," tuturnya.

"Harapan saya bisa membela Timnas di Piala Dunia U-20 2023 dan semoga saya bisa dapat terus konsisten," kata kiper berusia 19 tahun tersebut.

Bek FC Copenhagen Kevin Diks (kanan)

DPR Sudah Setuju, Kevin Diks Dikebut Buat Lawan Jepang, Disumpah WNI Tanggal ...

Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian menyatakan bahwa naturalisasi Kevin Diks merupakan hal yang mendesak karena pemain tersebut berpotensi meningkatkan performa

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024