Nahkoda Anyar Persela Bikin Arema FC Waspada

Pemain Arema FC rayakan gol Carlos Fortes.
Sumber :
  • instagram.com/aremafcofficial

VIVA – Arema FC akan menghadapi laga Derby Jawa Timur melawan Persela Lamongan. Laga lanjutan Liga 1 ini digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Selasa, 1 Februari 2022. 

Kalteng Putra dan Jafri Sastra Berjodoh demi Ambisi Tembus Liga 1

Pemain Arema Sandi Sute menilai kehadiran sosok pelatih baru Jafri Sastra tentu membuat pemain Persela termotivasi. Terlebih saat ini Laskar Joko Tingkir sedang berjuang untuk lolos dari zona degradasi. Meski begitu Arema tetap menargetkan kemenangan atas Persela. 

"Persela tim yang kuat. Kami respek juga dengan mereka. Pasti mereka memiliki motivasi lebih untuk bisa mencari kemenangan. Tetapi kamu harus lebih semangat lagi untuk bisa mendapat kemenangan besok. Dengan pelatih baru pasti Persela punya motivasi lebih," kata Sandi.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Sandi mengatakan, persiapan tim Arema berjalan dengan baik. Pelatih Eduardo Almeida telah menyiapkan strategi untuk pertandingan melawan Persela. Sandi berharap Arema keluar sebagai pemenang demi menjaga posisi puncak klasemen Liga 1. 

Memainkan 21 pertandingan, Singo Edan kini telah membukukan 44 poin. Mereka memetik 12 kemenangan, satu kalah, dan delapan imbang.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

"Persiapan kami seperti biasa sama seperti sebelumnya. Semoga dipertandingan besok kami diberikan kemudahan, kelancaran dengan hasil maksimal kemenangan," ujar Sandi. 

Di laga ini Arema FC tidak bisa memainkan gelandang bertahan andalan mereka Renshi Yamaguchi. Gelandang asal Jepang ini harus absen karena akumulasi kartu. Sandi meminta semua pemain Singo Edan untuk menjaga kekompakan dan menunjukan semangat juang tinggi demi raihan 3 angka. 

"Kita harus percaya dengan semua pemain yang ada. Kita harus kompak, kerja keras dan fight untuk memenangkan pertandingan," tutur Sandi. 

Kalteng Putra

Kalteng Putra Launching Pemain Bertabur Bintang, Promosi Liga 1 Jadi Target Utama

Kalteng Putra resmi melakukan launching tim untuk kompetisi Liga 22 023/2024. Tim berjuluk Laskar Isen Mulang ini bertabur bintang.

img_title
VIVA.co.id
31 Agustus 2023