PSIS Vs Persija, Angelo Alessio Langsung Mainkan Makan Konate

Pelatih Persija, Angelo Alessio
Sumber :
  • Persija

VIVA – Persija Jakarta akan menghadapi PSIS Semarang pada laga perdana putaran kedua Liga 1 2021-2022. Duel ini berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis 6 Januari 2022.

Pemain Bali United Korban Serangan Rasisme Media Sosial Usai Lawan Persib

Menyambut putaran kedua Liga 1, Persija melakukan sejumlah perubahan. Tim berjuluk Macan Kemayoran menjadi salah satu yang paling aktif dalam berburu pemain. 

Tercatat ada enam pemain yang didatangkan yakni Ichsan Kurniawan, Samuel Simanjuntak, Ahmad Bustomi, Makan Konate, Ikhwan Ciptady, dan Irfan Jauhari.

PSBK Biak Bermarkas di Jayapura, Persib Bakal Lalui Laga Sulit

“Kami telah membawa sejumlah pemain bagus di bursa transfer, dan saya berterima kasih kepada manajemen karena telah mendatangkan enam pemain ini," kata pelatih Persija, Angelo Alessio.

Menghadapi PSIS, Angelo tak mau buang-buang waktu. Dia menyatakan akan langsung menurunkan pemain barunya sejak awal pertandingan, terutama Makan Konate . 

KITAS Belum Rampung, Rekrutan Anyar Persib Absen Lawan PSBS Biak

Meskipun sejak didatangkan, eks pemain Arema dan Persib Bandung itu belum melakoni laga uji coba bersama skuad Macan Kemayoran.

"Saya pikir Konate ada di kondisi yang baik, dia fit. Dan dia akan mulai bermain besok," ucap Angelo saat konferensi pers virtual, Rabu 5 Januari 2022.

"Kami tidak punya cukup waktu untuk mencoba mereka semua di laga uji coba. Tapi besok yang pasti Konate akan bermain dari awal pertandingan," sambungnya.

Sementara itu, Konate memastikan bahwa dirinya siap tampil di putaran kedua Liga 1 ini. Pesepakbola asal Mali itu mengaku telah memulihkan kebugaran fisiknya jelang laga perdana melawan PSIS.

"Memang belum lama baru selesai liga Malaysia, tapi saya sudah punya cukup banyak waktu untuk istirahat. Kondisi fisik alhamdulilah sudah oke," ucap Konate.

Klasemen Persija dan PSIS
Persija Jakarta saat ini masih terdampar di papan tengah klasemen sementara Liga 1. Andritany Ardhyasa cs berada di peringkat kedelapan dengan poin 25.

Sedangkan PSIS Semarang berada di posisi keenam dengan 27 poin. Adapun puncak klasemen masih ditempati oleh Bhayangkara FC yang mengoleksi 37 poin

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya