Hari Ini, Indonesia Lawan Singapura di Kualifikasi Piala Asia Wanita
- https://www.pssi.org/
VIVA – Timnas putri Indonesia bakal melakoni laga perdana di Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022 hari ini, Jumat 24 September 2021. Garuda Pertiwi menghadapi Timnas Singapura di Central Tajikistan Stadium.
Persiapan Timnas putri sudah semakin matang jelang menghadapi Singapura. Hal tersebut disampaikan pelatih Indonesia, Rudy Eka Priyambada.
"Kami sudah melakukan persiapan dengan baik serta sudah menjalankan beberapa kali latihan dan mengantisipasi bagaimana menghadapi tim lawan. Tinggal dimaksimalkan lagi transisi dari menyerang ke bertahan karena tim lawan memiliki beberapa pemain yang punya kecepatan,” ujar Rudy dilansir situs resmi PSSI.
Selain small side game, Rudy Eka juga memberikan materi set pieces dan eksekusi tendangan dari titik putih. Para pemain dibagi menjadi dua kelompok besar dan menjalani game setengah lapangan, di mana menu latihan ditutup dengan tendangan penalti ke gawang secara bergantian.
“Debut awal menjadi tantangan dan peluang bagi Indonesia untuk lolos ke fase final Piala Asia Wanita nanti. Kondisi pemain semua baik dan siap bermain. Minta doa bagi skuad Garuda Pertiwi agar bisa menang dan lolos ke Piala Wanita Asia,” ucap Rudy.
Sementara pemain belakang Timnas, Vivi Oktavia Risky mengaku siap menghadapi laga kontra Singapura. “Persiapan kami sudah 90 persen, 10 persennya berdoa dan berharap kami bisa menampilkan yang terbaik. Yang pasti kami akan bekerja keras, membangun chemistry dan komunikasi lagi agar bisa kompak di pertandingan besok (hari ini),” ujar Vivi.
Peluang Indonesia untuk melaju ke putaran final Piala Asia Wanita di India tergolong besar. Sebab, dua kontetan di Grup C yakni Irak dan Korea Utara mengundurkan diri.
Indonesia tinggal menghadapi Singapura dalam format dua leg yang digelar di Tajikistan pada 24 dan 27 September. Kali terakhir Garuda Pertiwi lolos ke Piala Asia pada 1989. Prestasi terbaik Indonesia di ajang ini adalah semifinalis pada 1977 dan 1986.
Piala Asia Wanita 2022 akan digelar di India pada 20 Januari hingga 6 Februari 2022. Sejauh ini, baru empat tim yang lolos yakni tuan rumah India, Jepang, Australia dan China.