PSIS Semarang Bangun Pusat Latihan di Lereng Gunung Ungaran

Peletakan batu pertama pusat latihan PSIS Semarang
Sumber :
  • VIVA/Teguh Joko Sutrisno

VIVA – Manajemen PSIS Semarang tidak main-main dalam membangun tim dan membina bibit unggul masa depan. Hal itu dibuktikan dengan membangun pusat latihan atau training center (TC) baru di lereng Gunung Ungaran. Tepatnya di Desa Salam Sari, Boja, Kabupaten Kendal.

Dilepas Suwon FC, Pratama Arhan Balik ke PSIS Semarang?

Hari ini, Senin 6 September 2021 dilakukan peletakan batu pertama atau ground breaking Traning Center (TC) PSIS Semarang tersebut. Sejumlah pemain yang baru saja tampil di laga Liga 1 melawan Persela ikut hadir dalam acara tersebut. 

CEO PSIS Yoyok Sukawi mengatakan, pembangunan TC merupakan cita-cita klub sejak lama. “Ini cita-cita PSIS sejak lama. Alhamdulillah hadirnya komisaris baru Pak Junianto Pak Anto, cita-cita PSIS memiliki TC terwujud,” ujar Yoyok.

Dibidik Persija, PSIS Semarang Tegaskan Alfeandra Dewangga Terikat Kontrak Hingga 2027

Sementara itu, komisaris PSIS Junianto mengungkapkan, pembangunan TC ini merupakan grand design-nya setelah membeli beberapa saham PSIS sejak 10 Juni lalu.

"TC ini akan dibuat modern. Seperti klub-klub besar itu juga punya TC. Ini bukan hanya untuk PSIS, tapi untuk anak-anak muda sini. Saya ingin bibit-bibit pesepak bola di Semarang dan sekitarnya muncul melalui lapangan ini,” ucap Junianto.

Pelatih Persib Kemungkinan Tarik Zalnando dari PSIS Semarang

Menurutnya, training center ini akan dilengkapi lapangan futsal, gym, lapangan tenis, dan museum PSIS.

Pembangunan TC ini disambut baik pemain. Kapten tim Wallace Costa berharap pembangunan training center ini membawa kebaikan untuk tim.

“Saya berharap TC ini bagus untuk pemain dan juga keseluruhan tim PSIS. Dan saya berharap PSIS semakin sukses setelah pembangunan TC ini,” ungkap Wallace.

(Teguh Joko Sutrisno/Semarang)

Pemain PSIS Semarang

Berkaca dari PSIS Semarang, Jalan Sepakbola Indonesia Jadi Industri Masih Panjang

Jalan sepakbola Indonesia untuk menjadi industri masih panjang. Masih banyak klub-klub di Tanah Air yang memiliki masalah keuangan dalam perjalannya mengikuti kompetisi.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025