Shin Tae-yong Bangun Tembok Kokoh di Pertahanan Timnas Indonesia

Latihan Timnas Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab.
Sumber :
  • pssi.org

VIVA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong terus memoles timnya sebelum tempur di sisa pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Terpopuler: Marselino Cetak Gol di Oxford United, Marc Klok Dilabrak Asisten Shin Tae-yong

Pada hari kedua di Dubai Uni Emirat Arab, Rabu 19 Mei 2021, Shin Tae-yong fokus pada sektor pertahanan. 

Bertempat di lapangan JA Centre of Excellence & Shooting Club Dubai, Ryuji Utomo digembleng demi memiliki pertahanan yang sulit ditembus.

Respons Shin Tae-yong Usai Disebut Diktator oleh Marc Klok

Yang dinginkan Shin Tae-yong, para pemain Timnas Indonesia dapat lebih bagus dalam posisi bertahan, menutup pergerakan lawan dengan cepat.

Shin Tae-yong Penasaran Alasan Dipecat, PSSI Tak Beri Jawaban Tak Masuk Akal

"Latihan bertahan, tadi kami melakukan hal itu, ada juga small sided game, dan terakhir ditutup dengan game," kata Shin Tae-yong.

“Tujuan dari latihan ini adalah bagaimana supaya para pemain bisa lebih bagus dalam posisi bertahan, menutup pergerakan lawan dengan cepat. Harapannya, mereka tidak boleh melakukan kesalahan usai menyerang dan bertahan," ucapnya.

Juru taktik asal Korea Selatan itu mengakui, sejauh ini masih ada beberapa pemain yang melakukan kesalahan. Dia langsung menegur dengan tegas, atau bahkan dirinya tak segan memberikan hukuman.

"“Komunikasi harus terus dibangun lebih baik lagi, harus bisa bicara lantang, tegas dan jelas di atas lapangan," ujarnya.

"Sejauh ini kondisi tim membaik dan antar sesama pemain semakin kompak baik di lapangan atau di luar lapangan. Harus lebih baik lagi, nanti," jelasnya.

Sementara itu, pemain Timnas Indonesia, Osvaldo Haay menyebut, sangat menikmati latihan yang diberikan Shin Tae-yong. Dia bertekad untuk memaksimalkan latihan agar nantinya sudah siap tempur di ajang sesungguhnya.

"“Tidak boleh ada kesalahan dalam latihan, coach Shin Tae-yong sangat detail," kata Osvaldo.

"Saya dua kali kena hukuman berlari, karena ada sesuatu yang salah saat saya dalam berlatih. Tentu saya terima kasih kepada pelatih, karena bagus untuk perbaikan diri sendiri,” ucapnya.

Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand (3/6), Vietnam (7/6), dan Uni Emirat Arab (11/6) pada tiga pertandingan tersisa di Grup G. Sebelum itu, mereka akan terlebih dulu melakoni dua laga uji coba kontra Afghanistan (25/5) dan Oman (29/5).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya