Timnas Indonesia Kudu Naik Tingkat, Masa Kalah dari Bermuda dan Belize

PSSI lepas Timnas Indonesia ke UEA
Sumber :
  • VIVA/Pratama Yudha

VIVA – Anda tahu Belize dan Bermuda? Dua negara tersebut hanyalah negara yang jauh lebih kecil dari Indonesia. Negara terakhir bahkan lebih dikenal karena hal mistis, segitiga Bermuda.

Shin Tae-yong Kantongi 25 Nama untuk Piala AFF, Timnas Indonesia Gelar TC di Bali Mulai ....

Yang miris, dua negara tersebut lebih baik dari Timnas Indonesia jika melihat rangking FIFA yang dirilis pada 7 April 2021 silam. Indonesia ada di posisi ke-173, Bermuda di peringkat 168 dan Belize di posisi 170.

Bahkan, negara kita yang memiliki luas wilayah 1.904.569 km2, kalah dari negara-negara kecil lainnya, sebut saja Grenada, Tahiti, Barbados, Vanuatu, Fiji, Papua Nugini, dan St Vincent and Grenadines. Skuad Merah Putih hanya unggul satu tingkat dari Kamboja, negara yang biasa kita bantai dalam sejumlah laga internasional.

Respons Ragnar Oratmangoen Soal Ole Romeny Bakal Geser Posisinya di Timnas Indonesia

Photo :
  • pssi.org

Momen perbaikan peringkat kini ada di depan mata. Tim besutan Shin Tae-yong bakal melakoni tiga laga sisa di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Grup G yang berlangsung di Uni Emirat Arab.

Nova Arianto Ungkap Reaksi Shin Tae-yong saat Didesak Mundur dari Timnas Indonesia

Evan Dimas Darmono cs akan menghadapi Thailand (3/6), Vietnam (7/6), dan Uni Emirat Arab (11/6) pada tiga pertandingan tersisa di Grup G. Sebelum itu, mereka akan terlebih dulu melakoni dua laga uji coba kontra Afghanistan (25/5) dan Oman (29/5).

Indonesia sudah tak memiliki peluang lolos ke Piala Dunia usai terdampar di posisi juru kunci Grup G. Timnas selalu mengalami kekalahan dari lima pertandingan.

Meskipun demikian, Indonesia tentunya perlu mengincar kemenangan karena ajang ini juga digunakan untuk Kualifikasi Piala Asia 2023. Jika posisi tak berubah, Indonesia akan tampil di playoff Kualifikasi Piala Asia yang dijadwalkan pada 2 dan 7 September serta 7 dan 12 Oktober 2021.

Jika melaju mulus, Indonesia akan tampil di babak ketiga kualifikasi Piala Asia. 24 tim dibagi dalam 6 grup. Matchday 1 berlangsung pada 11 November 2021.

Mantan Pelatih Timnas Arab Saudi, Roberto Mancini

Disebut Layak Main di Serie B oleh Roberto Mancini, Marselino Ferdinan Tunjukkan Kelasnya Lawan Arab Saudi

Dua gol Timnas Indonesia ke gawang Arab Saudi dalam duel di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, dicetak oleh Marselino Ferdinan pada menit 32 dan 57.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024