2 Pemain Persija yang Bikin Pelatih Barito Putera Cemas

Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak
Sumber :
  • VIVA.co.id / M. Ali Wafa

VIVA – Barito Putera akan menghadapi Persija Jakarta pada laga perempatfinal Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu 10 April 2021.

Daftar Pemain Timnas Indonesia Buat ASEAN Cup 2024 Dirilis, Warganet: New Generation

Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurjaman memberikan sorotan pada dua pemain Macan Kemayoran. 

Menurut Djadjang, dua pemain ini bisa menjadi sumber masalah jika tidak mendapatkan kawalan yang ketat.

Apresiasi untuk Bonek dan Jakmania

Djadjang juga tidak memungkiri adanya bahaya dari sosok gelandang Persija, Marc Klop. Namun, mantan pelatih Persib Bandung itu lebih fokus pada Osvaldo Haay dan Riko Simanjuntak. 

“Marc Klok, saya pikir dia akan bergerak dari lapangan tengah. Justru yang kami antisipasi adalah pergerakan Riko dan Osvaldo Haay," kata Djadjang.

Coach Justin Tak Restui Rizky Ridho Main di Liga Thailand, Singgung Soal Performa Asnawi

Pergerakan, kelincahan adalah satu kelebihan dari Osvaldo dan Riko. Selain itu, kedua pemain ini juga selalu memberikan pelayanan manja pada sang target man, Marko Simic.

"Karena dua pemain ini lebih banyak mensuplai bola ke Marko Simic. Kami barangkali sudah mengantisipasi itu juga," ucapnya.

"Artinya kalau penjagaan secara khusus tidak akan kami lakukan, tapi kami tahu pemain-pemain yang berbahaya di Persija," jelasnya.

Persija lolos ke babak perempat final Piala Menpora 2021 setelah menjadi runner up Grup B. 

Tim besutan Sudirman itu sukses memenangi duel krusial kontra Bhayangkara Solo FC 2-1.

Sementara Barito Putera melenggang ke babak perempatfinal final sebagai runner up Grup A.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya