Duel Timnas U-22 Sukses, Ujian Pertama Jelang Liga 1 Terlewati

Duel Timnas Indonesia U-22 vs Tira Persikabo
Sumber :
  • PSSI

VIVA –  Timnas Indonesia U-22 menghadapi Tira Persikabo dalam duel uji coba di Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta, Jumat 5 Maret 2021. Laga ini menjadi pertandingan sepakbola pertama di Indonesia yang bergulir di tengah pandemi virus corona COVID-19.

Thomas Doll: Manchester United Kebobolan 4 Kali, Persija Cuma 1

Sudah setahun sepakbola Indonesia mati suri. Kendala perizinan selalu menjadi masalah sehingga sepakbola di Tanah Air sulit bergulir.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, sangat lega duel Timnas U-22 berjalan dengan lancar. Hal ini sekaligus menepis keraguan banyak pihak mengenai laga sepakbola di tengah pandemi.

Tira Persikabo Tidak Silau dengan Nama Besar Persija

"Semalam ternyata tidak terjadi apa-apa, suporter memberikan dukungan luar biasa. Tak ada insiden. Ternyata, yang dikhawatirkan banyak orang terkait kerumunan, terkait suporter tak terjadi. Semua berjalan tertib," kata Menpora dalam diskusi virtual, Kompetisi Sepakbola di Tengah Pandemi COVID-19, Sabtu 6 Maret 2021.

Menpora menganggap ujian perdana sebelum Liga 1 bergulir bisa terlewati. Selanjutnya ada duel Timnas U-22 vs Bali United yang berlangsung besok malam, Minggu 7 Maret 2021.

Persija Jakarta Bawa Pulang 1 Angka dari Markas Tira Persikabo

"Besok kita lihat lagi, Timnas vs Bali United. Protokol kesehatan untuk laga ini bakal semakin aman," jelas Menpora.

"Kita ini bisa, jangan ragukan komunitas sepakbola Indonesia. Ujian besok kita lihat lagi. Kalau ujian ini oke Piala Menpora bisa berjalan dengan baik," lanjutnya,

Dua laga uji coba Timnas U-22 disebut Menpora sebagai ujian agar bisa mendapatkan izin Liga 1. Setelah itu, ada Piala Menpora yang dimulai pada 21 Maret 2021.

Bhayangkara FC saat kalahkan Persik Kediri

'PS TNI' dan 'PS Polri' Degradasi dari Liga 1

Ada hal menarik terkait asal usul dua klub Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC. Keduanya berasal dari dua instansi militer, yakni PS TNI dan PS Polri.

img_title
VIVA.co.id
21 April 2024