Jelang Piala Menpora, Persija Lepas Satu Pemain Berbakatnya ke Persela

Gelandang Persija Jakarta, Dwiki Arya
Sumber :
  • Twitter/@Persija_Jkt

VIVA – Persija Jakarta resmi meminjamkan satu pemainnya ke Persela Lamongan jelang menghadapi Piala Menpora 2021. Sosok pemain tersebut adalah Adrianus Dwiki Arya.

Pelatih PSS Sleman Sebut Timnya Keracunan Makanan Saat Hadapi Persija

Pemain berposisi gelandang itu merupakan jebolan asli akademi Macan Kemayoran. Diungkapkan pelatih Persija, Sudirman, keputusan ini merupakan yang terbaik untuk Dwiki.

Sudirman yakin Dwiki akan semakin berkembang bersama Laskar Joko Tingkir. Sebab, pemain berusia 20 tahun itu akan mendapatkan menit bermain yang lebih banyak ketimbang menetap bersama Persija.

Persija Jakarta Percaya Diri Jelang Duel Kontra Bali United di Pekan ke-15 Liga 1

“Dwiki Arya resmi kami pinjamkan ke Persela Lamongan. Tujuan peminjaman ini supaya Dwiki bisa mendapatkan lebih banyak menit bermain dan pengalamannya di level atas bertambah. Saya harap Dwiki bisa berlatih dengan disiplin tinggi di sana dan selalu berjuang untuk mendapatkan posisi inti di Persela,” ujar Sudirman dikutip situs resmi Persija.

Lebih lanjut, Sudirman memiliki harapan besar pada Persela agar pemain binaannya bisa semakin melebarkan sayap. Sebab, selama ini Laskar Joko Tingkir dikenal kerap mengorbitkan para pemain muda.

Jelang Duel Bali United vs Persija, Coach Teco Sebut Fokus pada Peningkatan Strategi

“Kami melihat Persela adalah tim yang banyak melahirkan pemain muda, jadi kami melihat Dwiki punya kesempatan baik untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya di sana. Hingga saat kembali ke Persija Dwiki akan menjadi pemain yang lebih matang dan berguna bagi tim," tutur Sudirman.

Persija sendiri saat ini tengah persiapan menuju Piala Menpora yang akan dihelat mulai 21 Maret mendatang. 

Persija dan Bakrie Amanah Gelar Program Khitanan untuk Negeri di Depok

Persija Jakarta dan Bakrie Amanah Gelar Program Khitanan untuk Negeri di Depok

Persija dan Bakrie Amanah Gelar Program Khitanan untuk Negeri di Depok

img_title
VIVA.co.id
24 Desember 2024