Sah, PSIS Semarang Bisa Pakai Stadion Jatidiri

Stadion Jatidiri setelah renovasi sedang dicoba untuk latihan.
Sumber :
  • VIVA/Teguh Joko Sutrisno

VIVA – Setelah menunggu kepastian cukup lama, PSIS Semarang hari ini, Kamis 4 Maret 2021 resmi mendapatkan hak untuk menggunakan Stadion Jatidiri yang sudah direnovasi.

Renovasi Stadion Jatidiri Molor, PSIS Semarang Keder Cari Markas

Manajemen PT. Mahesa Jenar Semarang menaungi PSIS Semarang menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Jawa Tengah selaku pengelola Stadion Jatidiri, terkait kesepakatan penggunaan Stadion Jatidiri.

Hadir dalam MoU yang dilakukan di Kantor Disporapar Jateng tersebut, Dirut PT. Mahesa Jenar Semarang Joni Kurnianto, selaku  CEO PSIS Yoyok Sukawi, serta Manager Tim Immanuel Anton. Sementara dari Disporapar hadir Kepala Disporapar Jateng, Sinoeng N. Rachmadi beserta jajaran lainnya.

Isi MoU tersebut antara lain aturan penggunaan Stadion Jatidiri seperti hak dan kewajiban kedua belah pihak secara profesional.

Dirut PT. Mahesa Jenar Semarang Joni Kurnianto mengatakan, kembalinya PSIS ke Stadion Jatidiri yangvsydah direnovasi dan menambah kapasitas tempat duduk, akan memacu prestasi PSIS di kancah sepak bola yang bisa mengharumkan nama Kota Semarang dan Provinsi Jawa Tengah.

“Atas nama PSIS kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo beserta jajaran Disporapar Jateng yang telah mengizinkan kami kembali ke Stadion Jatidiri pada tahun 2021. Semoga dengan kembalinya PSIS ke Jatidiri, prestasi pun bisa diraih,” ujar Joni Kurnianto.

Sementara bagian legal PT. Mahesa Jenar Semarang, Kairul Anwar mengatakan, secara formil, PSIS sudah berhak menggunakan Stadion Jatidiri dengan melaksanakan kewajiban yang telah disepakati kedua belah pihak. Sekarang tugas selanjutnya adalah memastikan verifikasi di operator liga bisa berjalan lancar supaya Stadion Jatidiri dapat digunakan di kompetisi Liga 1,” ungkapnya.

Sementara Kepala Disporapar Jateng, Sinoeng N. Rachmadi mengharapkan, penandatanganan MoU bisa menjadi langkah awal PSIS untuk mengurus segala proses administrasi untuk penggunaan Stadion Jatidiri di lingkup operator liga.

“Ini momentum penting untuk menindaklanjuti surat penggunaan Stadion Utama Jatidiri sebagai home base PSIS dalam pelaksanaan kompetisi Liga 1. Dengan surat perjanjian ini dan surat rekomendasi kemarin, bisa ditindaklanjuti untuk pengajuan PSIS ke operator liga," kata Sinoeng.

Persija Bangkit! Macan Kemayoran Hajar PSIS 2-0, Akhiri Tren Negatif

(Teguh Joko Sutrisno/Semarang)

Zalnando

Pelatih Persib Kemungkinan Tarik Zalnando dari PSIS Semarang

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak terus memantau kondisi Rezaldi Hehanussa yang mengalami cedera di bagian lutut.

img_title
VIVA.co.id
16 November 2024