Pamit dari Persib, Kim Jeffrey Berlabuh di PSS Sleman?

Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan
Sumber :
  • Official Persib

VIVA – Persib Bandung kembali kehilangan pemain andalannya. Kali ini, Kim Jeffrey Kurniawan memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan Maung Bandung.

Persib Bandung vs Borneo FC, Bojan Hodak: Layaknya Laga Derby

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, membenarkan kabar tersebut. Kim Jeffrey memilih mundur karena ingin mencari tantangan baru di klub lain. 

"Kim kontraknya habis dan Kim memilih tantangan yang lain. Bukan karena nilai, tetapi kesempatan bermain, silahkan cek ke Kim,"ujar Teddy saat dihubungi wartawan. 

Nick Kuipers Siap Tempur Hadapi Pemuncak Klasemen Liga 1

Kim Jeffrey Kurniawan bersama istrinya Elisabeth Novia

Photo :
  • instagram.com/kimkurniawan

Manajemen Persib sebenarnya menyodorkan perpanjangan kontrak kepada Kim. Namun, pemain berposisi gelandang itu memilih pamit dari Persib. 

Bek Asing Persib Antusias Rasakan Atmosfer Stadion GBLA

Teddy mengaku, tidak mengetahui ke mana Kim berlabuh. Rumor berhembus, pemain berusia 30 tahun tersebut akan bergabung dengan PSS Sleman

"Kalau soal itu tebak saja sendiri,"ucap Teddy. 

Jika bergabung dengan PSS Sleman, Kim dipastikan bermain satu tim dengan kakak iparnya Irfan Bachdim. Kim juga bereuni dengan pelatih Dejan Antonic saat bersama membela Pelita Bandung Raya musim 2014.

Dengan demikian, sudah enam penggawa Persib hengkang jelang Piala Menpora 2021. Kim mengikuti jejak Zulham Zamrun, Fabiano Beltrame, Beni Oktovianto, Omid Nazari, dan Ghozali Siregar.

Penyerang Persib Bandung, David da Silva (Dok 2024 Asian Football Confederation)

Masalah Kesehatan, David da Silva Diragukan Tampil Lawan Borneo FC

Masalah Kesehatan, David da Silva Diragukan Tampil Lawan Borneo FC

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024