Sambut Liga 2 2021, Sulut United Gaet Mills

Kerja sama Sulut United dengan Mills
Sumber :
  • Dok. Sulut United

VIVA – Sulut United menjalin kerja sama dengan apparel asal Indonesia, Mills. Pada Liga 2 2021 mendatang, tim kebanggaan masyrakat Kawanua akan menggunakan produk dari Mills.

PSMS Medan Taklukkan Persikota 1-0, Nilmaizar: Harusnya 2 Gol, Finishing Harus Diperbaiki

Chief Executive Officer (CEO) Sulut United, Bima Sinung Widagdo amat senang menyambut kerja sama dengan Mills kali ini. Dia berharap ini bia memberi manfaat yang optimal kepada tim.

“Kami menyambut baik kerjasama dengan Mills yang merupakan brand lokal yang sedang menanjak di tanah air. Harapan kami kerjasama ini dapat memberikan manfaat yang optimal baik bagi Sulut United maupun Mills,” kata Bima.

Top Skorer PSMS Medan Juninho Optimis Petik Tiga Poin Lawan Persikota

Stevendy Tjen sebagai perwakilan dari Mills mengatakan alasan mereka mau bekerja sama dengan Sulut United karena manajemennya dikelola dengan baik. Tak cuma itu, mereka pula yang menggairahkan sepakbola di Sulawesi Utara.

“Klub ini memiliki potensi untuk berkembang menjadi klub besar ke depannya, khususnya dalam menggairahkan kembali persepakbolaan di Sulawesi Utara. Kami yakin bahwa kerjasama ini akan memberikan dampak positif bagi kedua belah pihak” tutur Steve.

Tren Positif, PSMS Medan Siap Taklukkan Persikota Tangerang Kembali

Manajer Sulut United, Muhammad Ridho juga mengutarakan pendapatnya mengenai dukungan dari Mills. Setidaknya ini jadi energi baru bagi tim untuk mengarungi Liga 2 2021 mendatang.

“Terjalinnya kerjasama dengan Mills menjadikan sebuah energi baru buat kami untuk mengarungi Liga 2 nanti. Semangat dan visi yang sama membuat Sulut United dan Mills menjalin kerjasama. Yang pasti akan ada efek positif untuk Sulut United, Mills dan suporter ke depannya" ujar Ridho.

Pelatih FC Bekasi City Widyantoro saat jumpa pers usai melawan Persiraja Banda Aceh. VIVA/Dani Randi

Kalah dari Persiraja, Pelatih FC Bekasi City Kecewa dengan Wasit

Pelatih FC Bekasi City Widyantoro menyesalkan kepemimpinan wasit Choiruddin saat timnya dikalahkan Persiraja Banda Aceh di pekan 10

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024