Persija Mau Resmikan Pemain Baru, Evan Dimas dan Osvaldo Haay?

CEO Persija, Ferry Paulus
Sumber :
  • VIVAnews/Uda Robbi

VIVA – Dalam waktu dekat, Persija Jakarta akan kembali memperkenalkan pemain baru ke publik. Presiden Persija, Ferry Paulus, menyatakan pihaknya sudah mencapai kesepakatan dengan beberapa pemain.

6 Pemain Timnas Indonesia yang Redup di Usia Emas, Rata-rata Pernah Abroad

Ferry tak mengungkap identitas pemain tersebut. Namun, dia hanya memberi kisi-kisi di mana para pemain tersebut sering beroperasi.

Gelandang dan striker, dijelaskan Ferry, adalah pemain yang akan diperkenalkan dalam waktu dekat. Mungkinkan Evan Dimas Darmono dan Osvaldo Haay?

Evan Dimas Melatih Konsentrasi Anak-Anak di Lapangan Usai Putus Kontrak dengan Persik, Kode Apa?

Ya, dua nama tersebut santer diberitakan merapat ke Persija. Sudah beberapa orang yang menyebut Evan resmi ke Persija, mulai dari CEO Bali United, Yabes Tanuri, sampai manajer Timnas Indonesia U-22, Sumardji.

Terkait Osvaldo, belum ada kejelasan mengenai masa depannya. Persebaya Surabaya sampai sekarang masih menunggu respons Valdo terkait tawaran perpanjangan kontrak.

Persik Kediri dan Evan Dimas Darmono Sepakat Berpisah

Hanya saja, Ferry tak mau buka suara soal siapa pemain yang segera diperkenalkannya ke publik.

"Posisi yang kosong, tengah hingga depan, sudah ada kandidat. Hanya tinggal stempel dan tanda tangan kontrak saja," ujar Ferry, Jumat 10 Januari 2020.

"Prinsip Persija, sudah resmi kalau sudah tanda tangan kontrak. Jadi, belum bisa kami sampaikan," lanjutnya.

Egy Maulana Vikri dan Wita Sulaeman merayakn gol Evan Dimas

Mantan Pemain Timnas Indonesia, Evan Dimas Resmi Gabung Klub Liga 3 Persiba

Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas resmi bergabung dengan Persiba Balikpapan. Evan hijrah ke klub Liga 3 itu setelah diputus kontrak Persik Kediri.

img_title
VIVA.co.id
17 Januari 2025