Gelandang Tottenham Absen 3 Bulan Akibat Cedera
- Twitter/@MoussaSissoko
VIVA – Gelandang Tottenham Hotspur, Moussa Sissoko harus absen selama tiga bulan usai menjalani operas lutut. Sissoko mengalamai cedera ligamen saat tottenham mengalami kekalahan 0-1 atas Southampton, 1 Januari lalu.Â
Tottenham berharap, Sissoko akan sembuh pada April mendatang.Â
"Setelah melalui pemeriksaan, Sissoko menjalani operasi hari ini untuk menyembuhkan ligamennya lutut kanan. Ia mengalamai cedera saat berhadapan dengan Southampton," tulis pernyataan resmi klub.Â
"Staf kesehatan kami memantau pemulihan dari Sissoko. Ia akan kembali menjalani latihan pada April mendatang," tambahnya.
Dikutip dari Foxsport, Sissoko sejauh ini sudah bermain 26 kali bagi Tottenham. Ia telah mencetak gol kemenangan saat bertemu AFC Bournemouth dan Burnley.
Cederanya pemain internasional Prancis ini mempengaruhi rencana Tottenham di bursa transfer musim dingin ini. Apalagi tiga geladang Tottenham kemungkinan akan hijrah.Â
Christian Eriksen dikabarkan menjadi target Inter Milan. Kemudian Harry Winks yang diminati oleh Manchester United dan Manchester City.Â
Lantas Victor Wanyama yang dikabarkan ingin pergi karena minimnya kesempatan bermain di Tottenham Hotspur Stadium.