Persib Cetak Sejarah Usai Juarai Liga 1 Putri

Persib juara Liga 1 Putri
Sumber :
  • Twitter/@persib

VIVA – Persib Bandung Putri berhasil mencetak sejarah dengan menjadi juara Liga 1 Putri. Persib jadi juara usai mengalahkan Tira Persikabo Putri dalam partai final yang digelar dua leg.

Gothia Cup 2025, Indonesia Diwakili Akademi Persib Cimahi

Bermain di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu 28 Desember 2019, Persib meraih kemenangan 3-1. Sebelumnya, mereka juga menang 3-0 ketika menjadi tuan rumah di leg pertama yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, sehingga agregat menjadi 6-1.

Tentunya, hasil ini membuat Persib mencatatkan sejarah baru di sepakbola Indonesia. Sebab, Liga 1 Putri baru digulirkan pada 2019 sehingga membuat Een Sumarni cs menjadi tim pertama yang menjadi juara di kompetisi ini.

Dinobatkan Jadi Man of The Match, Kevin Mendoza Berikan Jersey Kepada Bobotoh

Tiga gol Persib dicetak oleh Nurul Inayah (14'), Febriana Kusumaningrum (33'), dan Reva Oktaviani (64'). Sedangkan satu-satunya gol Tira Persikabo dicetak oleh Risda Yulinati (39').

"Pertama saya ucapkan syukur kepada Allah karena meridhoi Persib untuk juara. Terima kasih juga untuk pemain yang tidak kenal lelah untuk meraih gelar juara Liga 1 Putri pertama," kata pelatih Persib Putri, Iwan Bastian saat konferensi pers.

Lawan Bali United Ditunda, Bojan Hodak: Timnas Indonesia Sudah Bagus Kini Giliran Klub

"Ini juga sebagai hadiah bagi tim Persib senior yang gagal juara. Alhamdulillah tim putri juara," tambahnya.

Menurut Iwan, salah satu kunci kesuksesan Persib Putri meraih gelar juara adalah bermain menyerang.

"Bagi saya pertahanan adalah menyerang, walau sedang ditekan lawan," jelasnya.

"Semoga ini nanti juga bisa menular ke Persib putra musim depan," lanjutnya.

Sementara itu, kapten Persib Putri, Een Sumarni mengatakan hal yang senada dengan Iwan.

"Alhamdulliah saya dan rekan-rekanjadi juara di edisi pertama. Benar-benar pengalaman yang bersejarah," kata Een.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya