Pemain Timnas Juga Sempat Jadi Korban Aksi Kampungan Suporter Malaysia

Malaysia vs Indonesia di SEA Games 2017
Sumber :
  • ANTARA Foto/Wahyu Putro

VIVA – Tingkah laku suporter Malaysia sedang jadi sorotan. Aksi brutal mereka di kawasan Bukit Bintang, Kuala Lumpur, dengan menyerang tiga suporter Indonesia, membuat geram.

Seperti Roberto Mancini, Herve Renard Terancam Jadi Tumbal Timnas Indonesia

Masyarakat Indonesia kesal dengan ulah suporter Malaysia. Tagar #GanyangMalaysia dan #ShameOnYouMalaysia begitu kencang terdengar.

Pemerintah hingga elemen suporter mengecam keras tindakan pendukung Harimau Malaya. Terlebih, ada kabar di mana pendukung Indonesia hampir saja ditusuk.

PSSI Tunda Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra, Yussa Nugraha Ungkap Penyebabnya

Aksi kampungan suporter Malaysia sebenarnya bukan kali ini saja. 2017 silam, dalam ajang SEA Games, mereka sempat memukuli pendukung Myanmar.

Tiga tahun sebelumnya, suporter Vietnam yang jadi sasaran aksi kampungan suporter Malaysia. Media-media Vietnam, salah satunya Zing.vn, melaporkan suporter Malaysia menyerang pendukung Timnas mereka saat laga sedang berlangsung. Tepatnya di babak kedua, Ultras Malaya menyerbu tribun suporter Vietnam.

Eks Pemain Timnas Indonesia Sindir Bung Towel Usai Kalahkan Arab Saudi

Bukan cuma suporter sebenarnya yang jadi korban. Pemain Timnas Indonesia U-23, saat sedang berlaga di SEA Games 2017, sempat jadi korban.

Ultras Malaya, di semifinal SEA Games 2017, sempat melempar petasan ke arah gawang lapangan Stadion Shah Alam. Kebetulan, di sana, termasuk VIVAnews, sedang melakukan reportase dengan mengambil gambar para pemain Timnas U-23 yang berlaga .

Duar! Petasan meledak, sejumlah jurnalis menutupi telinganya karena kesakitan. Saat itu pula, pemain Timnas U-23, Gavin Kwan Adsit, mengerang kesakitan.

Kaki Gavin terkena percikan petasan, hingga kaus kakinya sedikit bolong. "Kalau kena mata, bagaimana?" kata Gavin saat itu.

Timnas Indonesia setelah pertandingan lawan Arab Saudi

FIFA Pastikan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Usai Kalahkan Arab Saudi, Asalkan...

Kemenangan fenomenal Timnas Indonesia atas Arab Saudi pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendapatkan sorotan FIFA.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024