Duel Madura FC Vs PSBS Biak Berakhir Tanpa Pemenang

Duel Madura FC vs PSBS Biak di Liga 2 2019.
Sumber :
  • Instagram/@madura.fc_official

VIVA – Duel sengit tersaji dalam lanjutan pertandingan Liga 2 2019 Wilayah Timur yang mempertemukan Madura FC melawan PSBS Biak di Stadion Ahmad Yani, Sumenep, Sabtu sore 7 September 2019. Laga tersebut disiarkan live di tvOne, mulai pukul 15.30 WIB.

Di babak pertama, tuan rumah langsung menekan pertahanan PSBS. Namun, rapatnya pertahanan PSBS membuat serangan Madura belum membuahkan hasil.

Peluang emas sebenarnya dimiliki Madura FC di menit ke-25, ketika terjadi pelanggaran oleh lawan di dalam kotak penalti. Qischil Gandrum Minny yang dipercaya sebagai eksekutor tendangan penalti, gagal menjalankan tugasnya karena arah bolanya membentur tiang gawang.

Sedangkan, PSBS yang hanya mengandalkan serangan balik coba mengancam gawang Madura di 20 menit terakhir babak pertama. Akan tetapi, berbagai upaya yang dilakukan Freddy Isir cs belum menemui sasaran yang tepat.

Pada menit akhir babak pertama, jual-beli serangan tak bisa dihindari. Namun, hingga wasit meniup peluit panjang tanda turun minun, skor kacamata alias 0-0 harus diterima kedua tim.

Selepas turun minum, Madura FC masih agresif dalam melancarkan serangan. Sementara, PSBS tetap tampil menunggu, sambil sesekali melakukan ancaman lewat serangan balik.

Pada menit 65, Madura FC hampir saja membuka skor. Sayang, usaha dari Ferry Aman Saragih masih bisa digagalkan oleh tiang gawang PSBS Biak.

Menit 78, giliran PSBS Biak yang mampu mendapatkan kesempatan emas. Akan tetapi, Fredy Isir gagal mengarahkan bola ke gawang Madura FC, padahal kiper Usman Pribadi sudah meninggalkan sarangnya.

Cara PSSI Perbaiki Kualitas Liga 1 dan Liga 2

Dalam waktu yang tersisa, Madura FC semakin sporadis melakukan serangan. Sedangkan PSBS Biak lebih menumpuk seluruh pemainnya di lini pertahanan.

Hingga akhirnya wasit meniup peluit panjang tandang usainya laga, skor 0-0 harus diterima oleh kedua klub.

Jelang Putaran Kedua Liga 2, Persiraja Uji Coba dengan Klub Liga Super Malaysia

Atas hasil ini, Madura FC dan PSBS Biak sama-sama beranjak dari zona merah. Madura FC untuk sementara berada di urutan ke-8 dengan koleksi 16 poin, dan PSBS berada tepat diatasnya dengan raihan poin yang sama.

Susunan pemain

PSMS Medan Keok Dikandang Persiraja

Madura FC: Usman Pribadi (GK); Fandy Edy, Irsyad Habaib, Farid Wadji, Abdullah Syafli, Ferry Aman Saragih, Bakori Andreas, Fachri Muslim, Supriyadi (Zaenal Arifin 50'), Firmansyah (Bayu Firmansyah 64') (Joko Prayitno 75'), Qischil Gandrum Minny.

PSBS Biak: Yusak Samuel (GK); Patrison Lucky, Patrias Rumere, Bryan Nus, Achmad Bachtiar, Andreas Karundeng, Hermansyah Muchlis (Adrian Msen 60'), Charles Rumbino (Zhar Mayor 70'), Yudistira, Jefri Kewoe (Dennis Buiney 86'), Freddy Isir.

Pelatih FC Bekasi City Widyantoro saat jumpa pers usai melawan Persiraja Banda Aceh. VIVA/Dani Randi

Kalah dari Persiraja, Pelatih FC Bekasi City Kecewa dengan Wasit

Pelatih FC Bekasi City Widyantoro menyesalkan kepemimpinan wasit Choiruddin saat timnya dikalahkan Persiraja Banda Aceh di pekan 10

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024