Ribut di Tengah Jalan, Eks Sriwijaya FC Kehilangan Ponsel Rp10 Juta

Eks kiper Sriwijaya FC, Rangga Pratama
Sumber :
  • VIVA/Sadam Maulana

VIVA – Eks kiper Sriwijaya FC, Rangga Pratama terlibat keributan dengan seorang pengendara sepeda motor di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Ilir Timur, Palembang, Sumatera Selatan pada Sabtu 4 Juli 2020. Insiden tersebut terjadi pada pukul 20.30 WIB.

PSMS Medan Taklukkan Persikota 1-0, Nilmaizar: Harusnya 2 Gol, Finishing Harus Diperbaiki

Keributan ini dipicu lantaran pengendara motor tersebut melaju dengan kecepatan kencang, dan nyaris menyerempet mobil yang dikendara Rangga. Alhasil, keributan pun tidak dapat dihindari.

"Pada saat kejadian saya sedang membuka pintu mobil di tempat kejadian perkara. Kemudian melintas seorang pengendara sepeda motor yang sangat ngebut dan membuat saya kaget. Saya tegur, namun dia tidak senang dan terjadilah keributan," kata Rangga, Senin, 6 Juli 2020.

Top Skorer PSMS Medan Juninho Optimis Petik Tiga Poin Lawan Persikota

Saat terjadi keributan antara Rangga dan pengendara motor, sejumlah warga sekitar tempat kejadian perkara berinisiatif untuk memisahkannya. Keduanya pun dimediasi warga untuk langsung berdamai.

Namun sayangnya, ada warga yang disinyalir memanfaatkan situasi keributan. Satu unit telepon seluler (ponsel) merk iPhone warna space grey milik Rangga seharga Rp10,8 juta dicuri karena jatuh saat perkelahian.

Tren Positif, PSMS Medan Siap Taklukkan Persikota Tangerang Kembali

"Saat terjadi keributan itulah ponsel saya terjatuh entah kemana. Kemudian saya dan pengendara motor tadi bersama warga mencari ponsel saya yang terjatuh," katanya.

Ketika bersama-sama mencari, kata Rangga, sang kekasih yang ketika itu sedang bersamanya mengatakan, kalau ponselnya diambil salah satu warga yang kemudian langsung melarikan diri.

"Pada saat itu saya langsung mencoba menelpon handphone saya dan masih aktif. Namun setelah saya mencoba menelpon lagi, handphone saya sudah tidak aktif," tutur pria berusia 24 tahun itu.

Tak terima handphonenya hilang dicuri, Rangga, warga Dusun II Tanah Lembak, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang untuk membuat laporan polisi.

"Saya berharap pelaku tertangkap dan handphone saya kembali. Semoga pelaku dapat bertanggungjawab atas apa yang diperbuatnya," tegasnya.

Kepala SPKT Polrestabes Palembang, AKP Heri, membenarkan adanya laporan pencurian yang dialami korban. "Laporan korban sudah diterima dan segera ditindaklanjuti unit Reskrim," tutur Heri.

Baca juga

Cari Pemasukan Tambahan, Sriwijaya FC Jualan Masker
Ratu Tisha Tolak Lamaran Sriwijaya FC, Ini Sebabnya
Hindari Penularan Corona, Sriwijaya FC Ngungsi dari Wisma Atlet

 

 

Pelatih FC Bekasi City Widyantoro saat jumpa pers usai melawan Persiraja Banda Aceh. VIVA/Dani Randi

Kalah dari Persiraja, Pelatih FC Bekasi City Kecewa dengan Wasit

Pelatih FC Bekasi City Widyantoro menyesalkan kepemimpinan wasit Choiruddin saat timnya dikalahkan Persiraja Banda Aceh di pekan 10

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024