Ratu Tisha Destria Gabung Manajemen Perserang Serang

Mantan Sekjen PSSi, Ratu Tisha Destria
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

VIVA – Perserang Serang membuat kejutan. Terbaru mereka mengumumkan telah menjadikan Ratu Tisha Destria jadi bagian dalam manajemen tim peserta Liga 2 2020 itu.

Liga 2: Main di Kandang, Karo United Enggan Terpeleset Lawan Perserang

Tisha beberapa waktu lalu mengundurkan diri dari posisi Sekretaris Jenderal PSSI. Kabar pengunduran dirinya itu menjadi perhatian karena dianggap akibat tekanan dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Sempat pula Tisha ditawari gabung manajemen Sriwijaya FC. Akan tetapi, tawaran dari tim berjuluk Laskar Wong Kito itu ditolak oleh perempuan lulusan Institut Teknologi Bandung tersebut.

Heboh Pengaturan Skor Liga 2, Ganda Otot Super Dunia Ngamuk

"Semoga dengan bergabungnya beliau kedalaman manajemen Perserang, bisa meningkatkan prestasi dan kejayaan klub di masa depan," ujar Ketua Umum Perserang, Pilar Saga Ichsan, dikutip dari Instagram resmi klub.

"Dan mohon doanya juga, di mana Perserang bisa kembali bangkit dalam kondisi terdampak Covid-19 saat ini. Mudah-mudahan sebelum lebaran bisa teratasi, mohon doanya semua," imbuhnya.

Terbongkar, Perangkat Pertandingan Umbar 'Trik Dosa' Pengaturan Skor

Belum ada keterangan resmi apa posisi Tisha dalam manajemen Perserang. Namun, bisa jadi dia mengisi jabatan Chief Executive Officer (CEO).

Pemain Karo United rayakan gol

Bantai Perserang, Karo United Enggan Berpuas Diri

Karo United sukses menggasak Perserang Serang 3-0 dalam lanjutan Liga 2. Pelatih Karo United, Suharto AD enggan berpuas diri dengan kemenangan ini.

img_title
VIVA.co.id
4 September 2022