Virus Corona Merajalela, Persija Tambah Libur

Gelandang Persija Jakarta, Evan Dimas rayakan gol.
Sumber :
  • Media Persija

VIVA – Persija Jakarta terpaksa harus menambah masa libur para pemainnya. Hal tersebut diambil lantaran teror virus Corona Covid-19 yang semakin merajalela.

Kemudian, imbauan pemerintah dan seruan Gubernur DKI Jakarta untuk menghentikan segala kegiatan perkantoran, pariwisata, dan segala bentuk keramaian, menjadi alasan lainnya.

Semula, skuad Persija bakal kembali menjalani menjalani latihan pada Senin 23 Maret 2020. Akan tetapi, latihan urung dilaksanakan. Manajemen Macan Kemayoran kembali meliburkan pemainnya hingga 31 Maret mendatang.

“Manajemen secara resmi memperpanjang waktu libur tim. Kesehatan seluruh pemain dan ofisial adalah prioritas utama kami. Hal ini juga sebagai dukungan Macan Kemayoran terhadap imbauan pemerintah," kata manajer Persija, Bambang Pamungkas.

Pria yang akrab disapa Bepe itu menambahkan, meski libur seluruh pemain tetap diminta untuk menjaga kondisi kebugaran dengan olahraga, dan menjaga pola makan. Ia juga berharap kondisi sulit ini cepat berakhir, dan kompetisi dapat segera berputar kembali.

Baca Juga: Jadi Spekulasi Terus, Ini 4 Alasan MU Harus Pertahankan Pogba

WHO Nyatakan COVID-19 Bukan Lagi Darurat Kesehatan Global

“Selama ini para pemain telah berolahraga secara mandiri dan menjaga pola makan, mereka semua sangat profesional. Kami semua berharap agar kondisi ini cepat berakhir, dan kompetisi dapat segera berputar kembali,” tutup Bepe.

Di sis lain, saat kompetisi dihentikan sementara karena pandemi Corona, Persija bertengger di peringkat kesembilan Liga 1 2020. Marko Simic cs mengoleksi poin empat dari dua pertandingan.

Ilmuwan China Ungkap Kemungkinan COVID-19 Berasal dari Manusia

Baca Juga: Agen Paul Pogba, Virus Corona Berwujud Manusia

Persija juga meruapakan salah satu tim yang terdampak virus Corona. Saat tim lainnya sudah memainkan tiga laga, Persija baru tampil sebanyak dua kali.

Resmi! AS Putuskan Cabut Darurat COVID-19

Satu pertandingan Persija melawan Persebaya Surabaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)m Jakarta, harus ditunda karena Pemprov DKI lebih dulu menghentikan izin keramaian.

Presiden Jokowi dicek kesehatan sebelum divaksinasi booster COVID-19 tahap dua

Bertarung Pulihkan Pandemi, Jalan Terjal Pemerintah Indonesia Bangkit dari Belenggu COVID-19

Lantas bagaimana jejak perjalanan mewabahnya virus mematikan Sars-CoV-2 tersebut, hingga langsung memunculkan situasi pandemi yang mencekam di Tanah Air?

img_title
VIVA.co.id
2 Oktober 2024