Bintang Persib Bertekad Bikin Arema Bertekuk Lutut di Kanjuruhan
- VIVA / Lucky Aditya
VIVA – Persib Bandung akan menghadapi Arema FC di pekan kedua Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu, 8 Maret 2020. Pertandingan Singo Edan kontra Maung Bandung salah satu laga big match yang dinantikan di Indonesia.
Bintang Persib, Kim Jeffrey Kurniawan sangat menunggu laga ini. Dia menyadari laga ini memiliki atmosfer yang cukup bagus. Sebab bakal ditonton puluhan ribu suporter. Belum lagi teror nyanyian yang siap membisingkan telinga para penggawa Persib.
Baca: Jadwal Lengkap Pertandingan Sepakbola, Minggu 8 Maret 2020
"Laga ini pasti akan berada dalam atmosfer yang bagus, karena sudah tentu stadionnya akan penuh. Suporter pasti banyak. Jadi kita sudah menantikan pertandingan ini," kata Kim.
Pemain naturalisasi ini menyebut persiapan Persib sudah dilakukan secara maksimal sejak di Bandung. Bahkan, dia bertekad meraih kemenangan atas Arema di depan puluhan ribu pendukungnya.
"Persiapan tim cukup matang dan maksimal. Dengan hasil yang cukup baik di laga kemarin, kita optimistis untuk mendapatkan hasil positif di laga nanti," ujar Kim.
Kim menilai Arema merupakan tim yang bagus dengan materi pemain berkualitas di setiap musimnya. Apalagi saat ini Arema FC dilatih oleh Mario Gomez. Juru taktik asal Argentina yang pernah melatih Persib. Dia menyebut laga ini bakal berjalan menarik.
"Arema selalu punya tim yang bagus. Beberapa tahun yang lalu selalu punya tim yang bagus. Kita tahu mereka punya pelatih yang sempat melatih Persib juga, jadi sangat menarik pertandingan. Saya pikir pasti bakal ada pertandingan dengan permainan berkualitas, dan seru," tutur Kim.
Baca: Jadwal Lengkap Pertandingan Sepakbola, Minggu 8 Maret 2020