Persita Tangerang Vs PSM Makassar, Tuan Rumah Percaya Diri Penuh

Latihan pemain Persita Tangerang
Sumber :
  • Dok. Media Persita

VIVA – Persita Tangerang bersiap menjamu PSM Makassar dalam pertandingan pekan kedua Liga 1 2020. Kedua tim akan bentrok di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tangerang, Jumat sore WIB 6 Maret 2020.

Pelatih Persita, Widodo Cahyono Putro berharap anak asuhnya dan PSM bisa mempersembahkan permainan yang menghibur. Maklum saja, ini adalah kesempatan pertama mereka bermain di kandang sendiri usai promosi ke Liga 1.

(Baca juga: Alasan Pelatih Bali United usai Diimbangi Persita)

"Kami berharap di pertandingan ini kedua tim menunjukkan permainan yang bagus dan dapat menghibur suporter. Ini sepakbola, di dalamnya ada entertainment dan fair play. Mari kita dukung untuk perkembangan sepakbola Indonesia," ujar Widodo.

Menatap pertandingan ini, Persita punya modal positif. Mereka berhasil menahan imbang Bali United, juara bertahan Liga 1 di kandangnya sendiri. Tapi, Widodo enggan terlena dengan hasil itu.

Latihan pemain Persita Tangerang

"Kompetisi ini kan panjang. Saya pernah bicara di awal, bahwa sepakbola di manapun itu tidak ada hukum pasti. Menahan Bali bisa menjadi modal untuk Persita mengarungi Liga 1 ini," imbuhnya.

Terkait taktik, Widodo tak bisa berbicara banyak. Dia bakal melihat situasi di atas lapangan terlebih dahulu, baru kemudian memberi instruksi kepada Hamka Hamzah dan kawan-kawan.

Tekuk Persiraja, Bali United Jaga Jarak dari Persib Bandung

"Kita lihat saja, sejauh mana kesempatan besok. Apakah ada kesempatan untuk terus menyerang, atau perlu juga bertahan. Semuanya situasional," tutur Widodo.

Salah satu pemain PSM yang diwaspadai Persita adalah Ferdinand Sinaga. Widodo berharap, sang pemain tidak dalam kondisi terbaiknya, sehingga bisa dengan mudah diredam.

Peluang Juara Liga 1 Memudar, Arema Dikirimi Karangan Bunga

"Mudah-mudahan dia (Ferdinand) on fire-nya sudah habis. Jadi saya sudah antisipasi semua. Saya sudah melihat rekaman pertandingan mereka. Saya sudah beberapa kali juga bertemu PSM," katanya.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Persib Bandung bakal bersua Madura United dalam lanjutan Liga 1 malam hari ini. Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengungkapkan hal ini.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2022