Imbangi Borneo dan Persipura, Modal Berharga Sulut United Tatap Liga 2
- VIVA/Robbi Sya'ian
VIVA – Peningkatan kualitas permainan ditunjukkan Sulut United. Anak-anak asuh Ricky Nelson itu imbang Borneo FC 2-2 pada laga uji coba di Stadion Segiri, Samarinda, Selasa 18 Februari 2020 malam.
Sebelum Borneo, Sulut United juga sukses mengimbangi Persipura Jayapura 1-1 dalam duel di Yogyakarta.
Tuan rumah sempat unggul lebih dulu lewat gol Sultan Samma pada menit ke 47 disusul tendangan keras bek kiri berdarah Brazil, Kevin Gomes pada menit 68.
Gol balasan Sulut United akhirnya datang setelah melalui usaha Yudi Khoerudin. Drama hadir di menit ke 92 saat pemain Sulut United dijatuhkan di kotak penalti. Tanpa ragu wasit menunjuk titik putih untuk Sulut United yang dieksekusi dengan sempurna oleh Busari yang membuat skor akhir menjadi 2-2.
Meski hanya meraih hasil imbang, pelatih Ricky Nelson cukup puas dengan hasil yang diraih tim besutannya. Dia melihat ada peningkatan permainan secara tim setelah melakoni dua laga uji coba melawan tim Liga 1.
“Kami bersyukur sekali atas hasil yang dicapai serta perkembangan permainan secara tim. Anak-anak tetap semangat mengejar ketertinggalan dari tim lawan," ujar Ricky di Manado, Rabu 19 Februari 2020.
“Hasil hari ini merupakan situasi yang bagus bagi kami untuk menatap dan maju berkompetisi di Liga 2 musim 2020," lanjutnya.
Pemain Sulut United, Nathanael Siringo-ringo, mengatakan laga uji coba lawan Borneo FC adalah pengalaman yang sangat luar biasa baginya secara pribadi jelang menghadapi kompetisi Liga 2 musim ini.
“Hasil seri pada pertandingan itu merupakan pelajaran yang bagus bagi kami sebagai tim. Pertandingan ini juga menjadi pengalaman yang sangat berharga bagi saya secara pribadi melawan tim Liga 1 dengan atmosfer penonton kubu lawan yang luar biasa," kata eks striker PSMS Medan ini.