PSM Bocorkan Rahasia Taklukkan Persija
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – PSM Makassar menjadi juara di Piala Indonesia setelah sukses mengalahkan Persija Jakarta di partai final leg kedua Piala Indonesia dengan skor 2-0, Selasa 6 Agustus 2019. Juku Eja menang dengan agregat 2-1.Â
Pelatih PSM, Darije Kalezic tidak bisa menutupi rasa senangnya. Trofi yang diidam-idamkan publik Makassar selama 19 tahun ini akhirnya berhasil didapat melalui perjuangan keras skuat di bawah asuhannya.Â
Laga yang dihelat di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, PSM memang diuntungkan dengan dikeluarkannya pemain Macan Kemayoran, Sandi Sute di tengah laga setelah mendapat kartu kuning kedua.Â
Namun di luar itu, Darije menyebut jika permainan disiplin dan fokus pemain juga menjadi alasan utama Juku Eja bisa meraih kemenangan.Â
"Kita persiapkan diri kita dengan baik untuk pertandingan ini, fokus dari pemain luar biasa, disiplin yang mereka tunjukkan sangat bagus. Dan secara strategi kami lakukan semua yang kita bicarakan sebelum pertandingan," kata Darije kepada wartawan.Â
"Persija sampai mendapatkan kartu kuning untuk menghentikan kita di pertandingan ini, dan merekalangsung melemah karena pemain mendapat kartu kuning kedua, kita mencetak gol dan paksa untuk mendapat gol kedua. Setelah itu kita lanjutkan permainan dengan menekan mereka secara sistematis," lanjut dia.Â
Kami sempat ketemu Raisa dan Syamsir Alam dalam laga kandang Persija lawan Arema FC. Lihat selengkapnya dalam video di bawah ini.