Persib Incar Kemenangan di Laga Tak Menentukan
- VIVA/Dede Idrus
VIVA - Persib Bandung akan bersua Perseru Serui dibabak penyisihan Grup A Piala Presiden. Duel kedua tim digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa 12 Maret 2019.
Laga nanti mempertemukan dua tim yang tengah terluka. Diketahui, Persib dan Perseru dipastikan tersingkir dari Piala Presiden karena gagal mendapat poin di dua pertandingan terakhir.
Kendati demikian, juru taktik Persib, Miljan Radovic, berharap anak asuhnya tampil habis-habisan demi meraih hasil positif. Raihan tiga poin tentunya bisa menjadi obat pelipur lara Hariono cs.
"Saya selalu berharap di setiap pertandingan Persib punya motivasi, karena sampai sekarang pemain selalu punya motivasi ingin fight tapi kadang bisa kadang tidak, dan saya berharap besok bisa," ujar Radovic, Senin 11 Maret 2019.
Pelatih berusia 43 tahun ini pun kemungkinan besar melakukan rotasi besar-besaran. Apalagi, Maung Bandung tanpa diperkuat lima pemain andalannya karena berbagai alasan.
Sebut saja Esteban Vizcarra dan Srdan Lopicic yang masih mengalami cedera. Kemudian Bojan Malisic dan Hariono akumulasi kartu kuning. Sementara itu, Febri Hariyadi dipanggil Timnas Indonesia.
"Ini tidak ada lima pemain untuk besok tapi ada pemain lain, siap ada rotasi. Saya selalu bicara harus kasih mereka peluang, mereka main besok saya berharap semua oke," terangnya.
"Saya berharap bisa menang besok, selesai Piala Presiden dan kita nanti bisa bicara analisis semua ini. Nanti bisa prepare untuk kompetisi," lanjut pelatih asal Montenegro ini.