Polisi Dalami Pernyataan Kontroversial Vigit Waluyo soal Persija
- ANTARA FOTO/Umarul Faruq
VIVA – Polisi akan mendalami pernyataan salah satu tersangka kasus dugaan pengaturan skor pada pertandingan sepakbola di Liga Indonesia, Vigit Waluyo mengenai dugaan Persija Jakarta berhasil juara Liga 1 lantaran telah diatur (di-setting).
Sebelumnya Vigit menyebut demikian. Namun lewat kuasa hukumnya, M Sholeh pada Minggu 27 Januari 2019 kemarin tiba-tiba saja Vigit membantah pernyataan tersebut. Ketua Tim Media Satgas Anti Mafia Bola, Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan pendalaman dilakukan guna memastikan apakah infomasi tersebut merupakan hal yang dapat dipertanggungjawabkan atau tidak.
"Semua Informasi dari masyarakat dari siapapun akan kita kumpulkan, kita terima dan akan kita analisis apakah ada kekuatan hukum ataukah hanya fitnah atau hanya cerita-cerita orang," ucapnya di Mapolda Metro Jaya, Senin 28 Januari 2019.
Namun, Argo mengatakan pihaknya saat ini akan terlebih fokus pada pemberkasan tersangka yang ada. Dia tak menjawab saat ditanya apakah akan melakukan klarifikasi ke Persija Jakarta atau tidak.
"Jadi untuk hari ini kita sedang memberkas laporan Ibu Lasmi agar setelah selesai kita serahkan ke kejaksaan," ujar dia.
Persija sempat meradang karena disebut-sebut juara dengan hasil rekayasa. Manajemen Macan Kemayoran pun menantang Vigit dengan memberikan bukti, mereka juara karena hasil rekayasa.
Pun, manajemen Persija menuntut permintaan maaf dari Vigit secara terbuka. Jika tidak, manajemen Persija bakal mengambil langkah tegas.