Lawan Persiwa, Persib Bawa Semua Pemain Anyar

Gelandang Persib Bandung, Abdul Aziz.
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus (15-01-19)

VIVA - Persib Bandung memboyong 21 pemain untuk menghadapi Persiwa Wamena di leg 1 babak 32 besar Piala Indonesia di Stadion Wijaya Kusumah, Cilacap, Minggu 27 Januari 2019.

Begini Nasib Piala Indonesia Musim Depan

Hariono cs bertolak dari Bandung, Jumat 25 Januari 2019. Dalam  daftar pemain yang dibawa, Maung Bandung menyertakan semua rekrutan anyarnya.

Sementara itu, tujuh pemain dipastikan absen di laga nanti karena berbagai alasan. Mereka adalah Al Amin Fisabillah, Dedi Kusnandar, Agung Mulyadi, Puja Abdillah, Ghozali Siregar, Supardi Nasir dan Muhammad Natshir.

PSM Makassar Berpisah dengan Wiljan Pluim

Pelatih Persib, Miljan Radovic, akan memantau terus kondisi pemain jelang pertandingan. Sebab, dia melihat sejumlah pemain terutama yang baru bergabung kondisinya belum ideal.

"Ya mereka ikut, tapi mereka perlu waktu. Lopicic masuk dari awal latihan dan kondisinya cukup bagus. Tapi, untuk Vizcarra, Ezechiel, Zalnando, hati-hati dulu, membutuhkan proses," ujar Radovic kepada wartawan.

Antusias Sambut Piala Indonesia, Arema FC Tak Permasalahkan Recovery

Pelatih berkebangsaan Montenegro ini tak menampik bahwa menginginkan komposisi terbaik untuk pertandingan nanti. Namun, melihat kondisi sekarang Radovic tidak bisa memaksakan.

"Untuk saya bagus full team semua bisa main, tapi mau bagaimana lagi itu masalahnya. Mungkin untuk pertandingan selanjutnya saya ingin full team," terangnya.

Berikut daftar 21 pemain yang bawa :

Penjaga Gawang:
I Made Wirawan
M Aqil Saviq

Pemain Belakang:
Wildansyah
Indra Mustafa
Henhen Herdiana
Mario Jardel
Ardi Idrus
Zalnando

Gelandang:
Hariono
Kim Jeffrey Kurniawan
Beckham Putra Nugraha
Abdul Aziz
Srdjan Lopicic
M Syafril Lestaluhu
Febri Hariyadi
Erwin Ramdhani
Esteban Vizcarra
Frets Butuan

Penyerang:
Muchlis Hadi Ning S
M. Wildan Ramdhani
Ezechiel N'douassel

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya