Kangen AC Milan, Pato Kembali ke Eropa?

Penyerang Tianjin Quanjin, Alexandre Pato
Sumber :
  • Twitter/@ChampionsLeague

VIVA – Memasuki bursa transfer musim dingin liga-liga Eropa, mantan bintang AC Milan, Alexandre Pato, dirumorkan bakal segera kembali berkiprah di benua biru. Bomber yang kini merumput di Liga Super China itu menuai sejumlah pemberitaan untuk balik ke Eropa.

Terpopuler: Pato Mendekat ke Persib, Hasil Undian Cabor Bulutangkis Olimpiade Paris

Dalam sebuah wawancara khusus belum lama ini, penggawa Tianjin Quanjin tersebut menyebut dengan dirinya merindukan untuk kembali membela Rossoneri pada 2007 hingga 2012 silam. Hal ini pun langsung dikaitkan dengan spekulasi yang tengah berkembang soal masa depan pemain berjuluk "si bebek" itu.

Tak hanya dikaitkan dengan Milan, eks klub Pato lainnya, yakni Chelsea, disebut juga bakal melancarkan proposal peminjaman pada Tianjin karena tengah membutuhkan penyerang.

Dirumorkan ke Persib, Harga Alexandre Pato Lebih Murah dari Marc Klok

Namun pelatih Tianjin, Paulo Sousa mencoba meluruskan rumor tersebut dan diyakini Pato takkan hijrah karena tengah menderita cedera. Kontrak Pato bersama Tianjin pun baru akan berakhir pada Desember 2019 esok.

“Pato mengalami cedera ringan di kakinya dan masih belum bugar untuk bertanding,” ungkap Sousa kepada Tianjin Sports Channel.

Terpopuler: Harga Pato Setara Rizky Ridho, Timnas Indonesia Diuntungkan

“Pato tengah berusaha untuk mendapatkan kebugarannya kembali. Akan tetapi, cedera kakinya itu menghalangi dia untuk memakai sepatu bola, jadi kami hanya bisa membuat latihan spesial untuknya saat ini," tambahnya.

Pelatih Persib, Bojan Hodak (foto: Dede Idrus)

Bojan Hodak Bantah Alexandre Pato Gabung Persib Bandung

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menepis kabar eks striker AC Milan Alexandre Pato akan bergabung dengan Skuad Maung Bandung di bursa transfer awal musim Liga 1 2024

img_title
VIVA.co.id
14 Juli 2024