Pemain Swedia Bantah Patahkan Hidung Bonucci
- REUTERS/Kai Pfaffenbach
VIVA – Striker Swedia Jakob Johansson bantah kritikan dari bek Italia, Leonardo Bonucci. Sebelumnya, Bonucci menuding Johansson telah menyikutnya hingga hidungnya patah.
Insiden itu terjadi saat Swedia menang 1-0 atas Swedia di Friend Arena di leg pertama play off Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa, Sabtu kemarin.
"Dia (Bonucci) bisa mengatakan apa yang dia mau," kata Johansson mengomentari tudingan Bonucci, seperti dilansir Tribal Football, Minggu 12 November 2017.
"Menurut saya, itu pertandingan yang bagus dari setiap aspek. Dan dengan kemenangan ini, kami berada di depan (difavoritkan lolos)," lanjutnya.
Johansson menjadi pahlawan kemenangan di laga ini dengan mencetak gol tunggal kemenangan di pertengahan babak kedua. Bagaimana proses gol itu terjadi?
"Saya mencoba berada di posisi bagus di luar kotak untuk menghindari kerumunan. Saat bola datang, saya menyepak mendatar agar membentur kaki lawan," lanjutnya.
Dan rencananya berhasil. Bola terkena kaki lawan sehingga berubah arah dan mengecoh kiper Italia, Gianluigi Buffon. "Gol itu sebuah kebahagiaan sangat besar," katanya.
Namun, Swedia belum pasti lolos ke Piala Dunia 2018. Mereka masih akan kembali bersua Italia di laga penentuan di leg kedua di San Siro, tengah pekan ini.