Terancam Tidak Lolos ke Piala Dunia, Pelatih Italia Murka
- REUTERS/Susana Vera
VIVA – Hasil mengecewakan diraih Italia saat bertandang ke Friends Arena menghadapi Swedia di leg pertama playoff Piala Dunia 2018, Sabtu dini hari 11 November 2017.
Di laga ini, Italia menciptakan banyak peluang. Namun tidak ada yang berbuah gol. Italia malah kalah 0-1 lewat gol tuan rumah yang dicetak Jakob Johansson di menit 61.
Pelatih Italia, Gian Piero Ventura sangat kecewa dengan kekalahan ini. Dia menyebut Italia tidak pantas kalah, melihat keseluruhan permainan Italia di laga ini.
"Gianluigi Buffon (kiper Italia) bahkan tidak melakukan satu penyelamatan pun di laga ini," kata Ventura usai pertandingan seperti dilansir Soccerway.
"Kami menciptakan banyak peluang. Salah satunya membentur mistar gawang. Ini hasil yang tidak benar. Kami setidaknya pantas mendapat hasil imbang," keluh Ventura.
Kekalahan ini membuat Italia terancam tidak lolos ke Piala Dunia 2018. Jika ingin lolos, Italia wajib menang 2-0 di leg kedua di San Siro pada Selasa besok, 14 November 2017. (ase)