Jamu Bayern, Celtic Punya Potensi Merepotkan

Duel Bayern Munich vs Glasgow Celtic
Sumber :
  • REUTERS/Michael Dalder

VIVA – Bayern Munich wajib mewaspadai Glasgow Celtic di penyisihan Grup B Liga Champions, Rabu dini hari WIB, 1 November 2017. Tim besutan Brendan Rodgers ini punya potensi merepotkan Die Roten.

Jadwal Lengkap Matchday 5 Liga Champions: Ada Bayern Munich Vs PSG dan Liverpool Vs Real Madrid

Memang, di pertemuan pertama di Allianz Arena pada 19 Oktober 2017 lalu, Bayern sukses menang telak 3-0. Namun, kondisi kali ini berbeda. Apalagi, tim tamu harus kehilangan dua pemain di lini depan, Robert Lewandowski dan Thomas Mueller yang mengalami cedera.

Seperti dilansir Soccerbase, kali terakhir Bayern melawat ke Celtic Park, pada 25 November 2003 di penyisihan grup Liga Champions. Bayern yang ditukangi Ottmar Hitzfeld harus puas dengan skor imbang 0-0.

Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik, Bek Arsenal dan Bayern Tidak Akan Perkuat Jepang karena...

Padahal, saat itu Bayern tampil dengan pemain terbaik, dari mulai Michael Ballack, Roy Makaay, dan Hasan Salihamidzic. Mereka malah terpancing dengan permainan keras tuan rumah, dan harus mengantongi 4 kartu kuning.

Total, Bayern tiga kali bertemu Celtic. Dua laga sukses dimenangkan Bayern, sedangkan satu pertandingan lainnya berakhir imbang.

Timnya Kena Bantai, Pelatih Bayern Munich Akui Barcelona Sebagai Raksasa Eropa

Berikut rekor pertemuan Bayern vs Celtic:

18 Oktober 2017: Bayern Munich 3-0 Glasgow Celtic (Liga Champions)
25 November 2003: Glasgow Celtic 0-0 Bayern Munich (Liga Champions)
17 September 2003: Bayern Munich 2-1 Glasgow Celtic (Liga Champions)

Pemain Manchester City Erling Haaland jebol gawang Feyenoord

Hasil Lengkap Liga Champions: Man City Buang Keunggulan 3 Gol, Bayern Bekuk PSG, Arsenal Menang Telak

Berikut hasil lengkap matchday 5 Liga Champions yang baru digelar semalam, Selasa hingga Rabu dini hari WIB, 27 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024