Siasat Pelatih Bayern Munich di Balik Absennya Lewandowski

Penyerang Bayern Munich, Robert Lewandowski.
Sumber :
  • Reuters / Michael Dalder

VIVA – Robert Lewandowski harus absen ketika menghadapi Glasgow Celtic di penyisihan Grup B Liga Champions, Rabu, 1 November 2017 dini hari WIB. Pemain 29 tahun itu dilaporkan mengalami cedera paha. 

Barcelona di Bawah Asuhan Hansi Flick Benar-benar Menggila, Lewandowski Paling Produktif

"Kami harus mengambil tindakan pencegahan. Lewandowski akan menerima perawatan,"  ujar pelatih Bayern Munich, Jupp Heynckes dilansir Eveningtimes.co.uk, Selasa, 31 Oktober 2017.

Heynkes tau apa yang harus dilakukannya, sebab setelah bertarung di Liga Champions, Bayern harus menghadapi laga berat kontra Borussia Dortmund Minggu 5 November mendatang. 

Timnya Kena Bantai, Pelatih Bayern Munich Akui Barcelona Sebagai Raksasa Eropa

"Kami tidak ingin mengambil risiko, karena itu kami akan melihat perkembangan Lewandowski sampai minggu depan," ungkapnya.

"Saya tidak menduga dia akan mengalami cedera. Tapi saya akan mencari solusinya. Bisa saja saya akan memainkan formasi 4-4-2, dengan Arjen Robben and Kingsley Coman di depan. Atau menempatkan mereka di sayap, dengan pemain false number nine," tambah Heynkes.

Kualitas Lewandowski Tak Perlu Diragukan, Mbappe Masih Butuh Waktu

Selain Lewandowski, Thomas Mueller juga mengalami cedera yang sama. Hanya saja Mueller mengalami cedera  lebih dahulu.

Bek Arsenal kebangsaan Jepang, Takehiro Tomiyasu

Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik, Bek Arsenal dan Bayern Tidak Akan Perkuat Jepang karena...

Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik dari kondisi Jepang yang akan mereka hadapi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat 15 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024