Klasemen Liga Champions: Madrid dan ManCity Melaju Kencang

Manchester City vs Shakhtar Donetsk
Sumber :
  • Reuters.

VIVA.co.id – Sejumlah laga di matchday 2 penyisihan grup Liga Champions sudah rampung digelar, Rabu dini hari WIB, 27 September 2017. Pergerakan klasemen di Grup E hingga H menarik untuk disimak.

Real Madrid Serang Ballon d'Or, Vinicius Kalah karena Sistem Pemungutan Suara Telah Rusak

Di Grup E, Sevilla sukses memimpin klasemen, usai menang 3-0 atas Maribor di Ramon Sanchez Pizjuan. Sevilla sukses menorehkan 4 poin, disusul Liverpool dan Spartak Moscow dengan 2 poin. Sedangkan Maribor belum memiliki poin.

Manchester City melanjutkan rekor positif di Grup F. The Citizens menaklukkan Shakhtar Donetsk 2-0 di Etihad Stadium. Hasil ini membawa ManCity memimpin Grup F dengan 6 poin. Shakhtar dan Napoli menyusul, dengan 3 poin. Sedangkan Feyenoord Rotterdam masih tanpa poin.

Dewan Real Madrid Memutuskan Pecat Carlo Ancelotti

Beralih ke Grup G, Besiktas sukses memimpin klasemen, usai menaklukkan RB Leipzig 2-0 di Vodafone Park. Tim asal Turki ini menorehkan 6 poin, diikuti Porto (3 poin), lalu ada AS Monaco dan Leipzig yang baru mengumpulkan sebiji poin.

Persaingan di Grup H sepertinya menjadi milik Real Madrid dan Tottenham Hotspur. Dua tim ini memimpin grup dengan 6 poin, usai meraih dua kemenangan di dua laga awal. Dortmund dan APOEL Nicosia masih belum merebut poin. (ase)

Bermain seperti di PSG, Kylian Mbappe Mengganas dan Bawa Madrid Bantai Leganes
Pemain Liverpool, Mohamed Salah rayakan gol

Jadwal Lengkap Matchday 5 Liga Champions: Ada Bayern Munich Vs PSG dan Liverpool Vs Real Madrid

Pertandingan kelima Liga Champions akan bergulir mulai Rabu 27 Februari 2024 dini hari WIB dan akan menyajikan partai-partai besar seperti Bayern Munich vs PSG

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024