Bocah Ingusan Celtic Sukses Bikin Neymar Ngamuk

Pemain PSG, Neymar, bertengkar dengan bek muda Celtic, Anthony Ralston
Sumber :
  • Reuters/Lee Smith

VIVA.co.id – Pemain termahal dunia, Neymar, bertindak tak sportif saat membela Paris Saint-Germain di laga kontra Glasgow Celtic, Selasa 12 September 2017 atau Rabu dini hari WIB. Dia menolak berjabat tangan dengan pemain muda Celtic, Anthony Ralston.

Blak-blakan, Neymar Bongkar Mbappe Cemburu dengan Messi saat di PSG

Sepanjang laga, Ralston memang menjadi salah satu lawan tangguh Neymar. Dia mendapatkan tugas dari pelatih Celtic, Brendan Rodgers, untuk mengawal Neymar sepanjang 90 menit.

Di beberapa kesempatan, Neymar berhasil memperdaya Ralston. Tak mau terus-terusan menanggung malu, Ralston mulai bermain keras.

Messi Bahagia Barcelona Menderita, Pembantaian Bernabeu Jadi Kemenangan yang...

Tekel kasar kerap dilancarkannya. Dalam 20 menit awal, dilansir Daily Mirror, Ralston sudah dua kali melanggar Neymar dan wasit Daniele Orsato sudah melempar peringatan kepadanya.

Apa yang dilakukan Ralston ternyata membuat Neymar marah. Pemuda 18 tahun tersebut bahkan sempat diledek oleh Neymar saat PSG mencetak gol ketiga.

Ketika Ajakan Mesum Neymar Dibongkar Pemain Voli Kembar Brasil: Siapa Tahu Aku Bisa...

Puncaknya, di akhir laga, Ralston ingin menjabat tangan Neymar. Tapi, pemain Timnas Brasil tersebut menolaknya dan malah meledek Ralston. (one)

Mohamed Salah

Fantastis, Mohamed Salah Ditawari Gaji Hampir Rp2 Miliar Sehari oleh Al Hilal

Klub Arab Saudi tampaknya tak main-main atas minatnya kepada pemain Liverpool, Mohamed Salah. 

img_title
VIVA.co.id
17 Januari 2025