Manchester United Pantang Remehkan Basel

Kiper Manchester United, David De Gea.
Sumber :
  • REUTERS/Andrew Yates

VIVA.co.id - Kiper Manchester United, David De Gea, menegaskan timnya akan tampil habis-habisan lawan FC Basel. Menurutnya, tim asal Swiss tersebut merupakan tim yang cukup kuat dan bakal menyulitkan.

Gila, Ini Format Baru Liga Champions!

Setan Merah akan memulai perjuangannya di Liga Champions dengan menjamu Basel, Rabu 13 September 2017 dini hari WIB. Pasukan Jose Mourinho menjadi favorit pada laga ini.

Walau begitu, De Gea tak mau MU memandang remeh Basel. Terlebih, tim asuhan Raphael Wicky itu hanya sekali kalah dari MU dalam empat pertemuan terakhirnya, sisanya menang sekali dan imbang dua kali.

Rangkuman Momen-momen Penting Duel Liverpool Vs Villarreal

"Saya rasa Basel adalah tim yang sangat kuat dan mereka juga sangat bagus. Ini langkah awal untuk kembali bermain di level tertinggi, Liga Champions dan melawan tim-tim terbaik di Eropa," kata De Gea di situs resmi MU.

Kiper asal Spanyol ini juga mengungkapkan bila MU makin termotivasi usai absen di Liga Champions, musim lalu. De Gea menyatakan MU akan fokus di setiap pertandingannya.

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

"Tentu saja kami sangat termotivasi bermain di Liga Champions. Kami juga akan berusaha untuk memenangkan setiap pertandingan meski kami tahu itu akan sangat sulit," ujar De Gea. (one)

Perempatfinal Liga Champions, Real Madrid vs Chelsea

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Liga Champions, turnamen sepakbola paling bergengsi di Eropa, menjadi mimpinya para klub elite

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024