Sampaoli Endus Konspirasi Gagalkan Argentina ke Piala Dunia

Pelatih Timnas Argentina, Jorge Sampaoli.
Sumber :
  • REUTERS/Marcelo Del Pozo

VIVA.co.id – Pelatih timnas Argentina, Jorge Sampaoli, menepis rumor dia berkonflik dengan kapten Argentina, Lionel Messi. Dia menduga ada niat jahat di balik rumor ini.

Argentina Bikin Timnas Indonesia Jadi Lebih Ganas

Sebelumnya, performa buruk Argentina di kualifikasi Piala Duna 2018 zona Amerika Latin diisukan imbas dari hubungan panas antara Sampaoli dengan Messi.

"Ini rumor yang membuat saya tidak nyaman. Itu semua bohong (isu konflik dia dengan Messi)," kata Sampaoli seperti dilansir Tribal Football, Rabu 6 September 2017.

Taklukkan Arab Saudi, Bukti Nyata Timnas Indonesia Lebih Hebat dari Argentina

"Anda (media) bertanya ke saya soal rumor itu apakah itu kenyataan, tapi saya bisa mengklarifikasi bahwa itu semua hanyalah rumor," lanjutnya.

Mantan pelatih timnas Chile itu mensinyalir isu ini dihembuskan oleh pihak-pihak yang memang menginginkan Argentina gagal lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia.

Posisi 7 Ballon d'Or Bukti Keganasan Lautaro Martinez di Inter Milan dan Timnas Argentina

Argentina saat ini masih berjuang lolos ke Piala Dunia 2018. Gagal menang di tiga laga terakhir, Argentina pun tececer di posisi lima klasemen sementara kualifikasi.

"Hari ini kita ada di mana seribu kebohongan yang diucapkan akan menjadi kenyataan. Kami memberi catatan bahwa ada yang ingin melihat Argentina absen di Piala Dunia (dengan ramainya isu ini)," jelasnya. (ren)

Pemain Timnas Argentina. Claudio Echeverri

Manchester CIty Hancur Lebur, Guardiola Panggil Next Lionel Messi Januari 2025

Claudio Echeverri telah mengonfirmasi bahwa dia akan bergabung dengan Manchester City pada bulan Januari, 2025.

img_title
VIVA.co.id
24 Desember 2024
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut